Atlet E-Football PES, Perwakilan ESI Malra pada Pra PON Papua 2021

Ikuti suaradamai.com dispot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Setidaknya ada empat game online yang dipertandingkan di PON XX Papua 2021,  yakni PUBG, Mobile Legends, Free Fire, eFootball.


Langgur, suaradamai.com – Pekan Olahraga Nasional XX (PON XX) 2021 Papua akan mempertandingkan cabang olahraga (cabor) Electronic Sports (esports).

Untuk pertama kali, Esport akan dipertandingan dalam gelaran Pekan Olahraga Nasional (PON). Setidaknya ada empat game online yang dipertandingkan di PON XX Papua 2021, yakni PUBG, Mobile Legends, Free Fire, eFootball.

Pengurus Daerah Electronic Sports Indonesia ( PD ESI) Maluku Tenggara, telah melakukan penjaringan atlet untuk nantinya diikutkan dalam tahap seleksi lanjutan menghadapi event eksibisi Pekan Olahraga Nasional (PON) XX di Papua.

Ketua Pengurus ESI Malra, Yohanis Bosko Rahawarin menjelaskan, seluruh tahapan seleksi telah dilaksanakan. ESI Malra mewakilkan satu orang atlit E-football PES.

“Maluku Tenggara pastikan 1 Slot mewakili Provinsi Maluku dari Cabang Olahraga ESPORTS (E-Football PES 2021) pada Pra PON Papua 2021, yakni Axel Geraldo Tuhilatu,” jelas YBR.

Axel bersama utusan Ambon akan mewakili provinsi Maluku, kata YBR, pada tanggal enam september nanti. Mari kita beri dukungan kepada Axel.

Ia mengatakan, seluruh wakil provinsi dari setiap game selanjutnya kembali bertarung di Pra PON, demi memperebutkan tempat di main event.

“Seusai menyelesaikan babak Pra PON tersebut, nantinya para wakil yang berhak lolos bakal diberangkatkan menuju Papua, lokasi berlangsungnya kompetisi,” jelas YBR.

Editor: Petter Letsoin


Baca juga:

Ikuti suaradamai.com dispot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Ronald Tethool

Sosok inspiratif yang berhasil memajukan pariwisata Ngurbloat, Kepulauan Kei, Maluku.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

KOMENTAR TERBARU