Buka Seminar RIPPARDA, Wawali Harap Pariwisata Tual Genjot Ekonomi Masyarakat

Ikuti suaradamai.com dispot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Dinas Pariwisata Kota Tual sebagai penanggung jawab sektor pariwisata akan mampu melakukan pengembangan karena telah memiliki panduan yang tertuang dalam RIPPARDA.


Tual, suaradamai.com – Wakil Wali Kota Tual Usman Tamnge membuka kegiatan seminar akhir review Rencana Induk Pembangunan Kepariwisataan Daerah (RIPPARDA) Kota Tual, Rabu (23/6/2021).

Mewakili Wali Kota, Usman menyampaikan, pariwisata merupakan salah satu sektor unggulan untuk penggerakan perekonomin daerah karena aktifitas pelayanan memenuhi kebutuhan destinasti wisata mampu memberikan efek multiyears ekonomis kepada masyarakat.

“Pengembangan pariwisata memerlukan RIPPARDA, dan hal ini sangat penting untuk segera kita wujudkan. Beberapa waktu lalu saat di Jakarta, kebijakan pemerintah pusat terhadap APBN Kepariwisataan itu ada, tetapi karena kita tidak memiliki RIPPARDA sehingga anggaran tersebut tidak bisa kita dapatkan,”ucap Usman.

Usman berharap dengan terbentuknya RIPPARDA, Dinas Pariwisata Kota Tual sebagai penanggung jawab sektor pariwisata akan mampu melakukan pengembangan karena telah memiliki panduan yang tertuang dalam RIPPARDA.

“Melalui pengembangan sektor pariwisata yang baik, tentunya akan berpengaruh kepada ekonomi masyarakat. Perkembangan akan terwujud asalkan setiap stakeholder dapat saling mendukung satu sama lain,” punkasnya.

Editor: Petter Letsoin


Baca juga:

Ikuti suaradamai.com dispot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Ronald Tethool

Sosok inspiratif yang berhasil memajukan pariwisata Ngurbloat, Kepulauan Kei, Maluku.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

KOMENTAR TERBARU