Pengecekan Kelengkapan Kendaraan Bermotor Anggota Brimob

Ikuti suaradamai.com dispot_imgspot_imgspot_imgspot_img

AMBON- Pejabat Perwira Administrasi (PAMIN) Kompi 1 Batalyon A Pelopor, Aiptu T. Ritto memimpin pemeriksaan kelengkapan surat-surat kendaraan dan administrasi pribadi Anggota Kompi 1 Batalyon A Pelopor. Senin (24/08/2020).

Pengecekan kelengkapan administrasi berkendara itu turut disaksikan Komandan Kompi 1 Batalyon A Pelopor, Iptu Noer Saleh dan diikuti oleh seluruh Anggota Kompi 1 Batalyon A Pelopor baik pengguna kendaraan roda dua maupun kendaraan roda empat.

Iptu Noer Saleh menyambut baik dan merespon positif kegiatan pemeriksaan kelengkapan administrasi kendaraan oleh Pamin Kompi 1 Batalyon A Pelopor itu.

“Pengecekan kelengkapan administrasi ini pada dasarnya memberikan perlindungan bagi anggota, khususnya saat berkendara di jalan raya. Sejatinya, kelengkapan adminitrasi personil dan kendaraan juga sebagai upaya mengantisipasi terjadinya kecelakaan berlalulintas,” ungkapnya.

Oleh sebab itu, Iptu Noer Saleh menghimbau agar semua anggotanya dapat menaati peraturan berlalulintas dan melengkapi kembali apabila ada surat surat yang belum lengkap.

Sementara itu Aiptu T. Ritto menjelaskan, pemeriksaan kelengkapan administrasi kendaraan pribadi maupun dinas dan pengendara bagi anggota tersebut dalam rangka penegakan, pengamanan serta disiplin personil di internal Kompi 1 Batalton A Pelopor.

Setelah dicek sambung T. Ritto, meskipun semua kendaraan lengkap dengan STNK dan BPKB nya, namun, ada beberapa personil yang masih belum memiliki SIM khususnya SIM untuk kendaraan roda empat

“Meski tidak banyak, namun kami sudah mencatat anggota yang belum memiliki SIM. Oleh sebab itu, setiap anggota diwajibkan untuk melengkapi administrasi kelengkapan berlalulintas sesegera mungkin, sebelum dilakukan operasi gaktib diluar markas,” tandasnya.

Ikuti suaradamai.com dispot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Ronald Tethool

Sosok inspiratif yang berhasil memajukan pariwisata Ngurbloat, Kepulauan Kei, Maluku.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

KOMENTAR TERBARU