Tangani Inflasi, Pemkot Tual Belajar di Madiun

Renuat mengakui bahwa Kota Madium merupakan salah satu kota inspiratif yang patut menjadi contoh dalam penanganan inflasi.


Madiun, suaradamai.com – Pj. Wali Kota Tual A. Yani Renuat mengatakan bahwa pihaknya terus melakukan terobosan guna menekan inflasi di Kota Tual, Maluku.

Hal itu Renuat sampaikan dalam kunjungannya bersama Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Provinsi Maluku dan Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Maluku, di Kota Madium, Jawa Timur, Jumat (8/12/2023).

“Saya bersama TPID dari Kota Tual berkunjung ke sini karena beberapa prestasi yang diraih Kota Madiun terkait dengan Inflasi,” ungkap Renuat dalam pertemuan tersebut.

Renuat mengakui bahwa Kota Madium merupakan salah satu kota inspiratif yang patut menjadi contoh dalam penanganan inflasi, serta membangun Kota Tual.

“Salah satunya terkait dengan penataan kota. Ada banyak tempat-tempat menarik yang muncul dari tempat-tempat yang biasa-biasa saja,” ungkap Renuat merujuk pada pembangunan di Madiun.

Ada juga sejumlah ikon di Madiun, lanjut Renuat, yang menjadi branding sehingga dapat menjadi inspirasi untuk pembangunan Kota Tual kedepan.

“Ada beberapa ikon yang menjadi branding. Jadi begitu masuk, mengubah pola pikir saya. Kota Madiun ini menginspirasi,” cetus Renuat.

Dia mengaku sering mendengar Kota Madiun pada saat pertemuan nasional. Mulai dari urusan TPID, SAKIP (Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah), dan juga Smart City. Kota Madiun memang mendapatkan penghargaan nasional dari ketiganya. 

”Saat-saat pertemuan nasional, Kota Madiun cukup sering berprestasi ya. Baik itu terkait TPID, SAKIP, atau Smart City. Artinya, memang layak untuk dikunjungi,” ucap Renuat.

Editor: Labes Remetwa


Bagikan:

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Populer

Artikel terkait

Lampaui Target 2025, Penumpang di PELNI Tembus 5,15 Juta Orang

Kepala Cabang Pelni Tual, Teguh Harisetiadi, menyampaikan bahwa realisasi...

Konflik di Ohoi Ngadi Berakhir, Wawali Tual: Tanpa Rasa Aman Pembangunan Tak Jalan

Tual, suaradamai.com - Pemerintah Kota (Pemkot) Tual bersama para...

Sah! Ini 3 Calon Direktur Polikant Periode 2025-2029

Kabalmay mengatakan, proses tahapan penyaringan ini sesuai dengan mekanisme...

Bupati Kaidel: Panen Raya 2026 Jadi Motivasi Petani Aru Dukung Program Nasional

Bupati Kaidel mengatakan, panen raya ini menjadi momentum untuk...