Turnamen yang berlangsung sehari ini juga mendapatkan dukungan penuh dari Asosiasi Futsal Kabupaten (AFK) Manokwari.
Manokwari, suaradamai.com – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Papua Barat melalui Seksi Wartawan Olahraga (SIWO) terus mematangkan persiapan tim futsal menuju Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) 2027.
Salah satu upaya tersebut dilakukan melalui turnamen mini futsal yang digelar di Lapangan Logam 223, Swapen, Manokwari, Sabtu (6/12/2025).
Turnamen ini diikuti empat tim, yakni Kesbangpol Asbin FC, Pelindo Port FC, PS ASN Manokwari, serta Tim Futsal SIWO PWI Papua Barat.
Dari hasil pertandingan, Pelindo Port FC keluar sebagai juara pertama setelah mengalahkan Kesbangpol Asbin FC dengan skor 3–1 di partai final.
PS ASN Manokwari menempati posisi ketiga usai menumbangkan SIWO PWI Papua Barat dengan skor 12–7.
Ketua PWI Papua Barat, Bustam, menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari pembinaan dan penguatan kesiapan atlet wartawan untuk menghadapi ajang nasional, yakni Porwanas 2027.
Ia berharap ke depan SIWO tidak hanya fokus pada futsal, tetapi juga mengembangkan cabang olahraga lain yang diminati wartawan.
“Terlebih jikalau di tahun 2026 nanti, bidang SIWO PWI mendapatkan suport dan dukungan dari induk organisasi. Sebab, masih ada para jurnalis yang berbakat di cabor lain,” tambah Bustam.
Ketua SIWO PWI Papua Barat, Adrian Kairupan, juga menyampaikan apresiasi kepada Pemerintah Provinsi Papua Barat, Pemkab Manokwari, serta para mitra yang telah mendukung penuh pelaksanaan turnamen.
“Ungkapan terima kasih kami SIWO PWI Papua Barat haturkan kepada pemerintah daerah melalui Badan Kesbangpol Papua Barat dan mitra strategis kami lainnya. Salah satunya Bapak Yohanis Manibuy, yang telah berkesempatan memberikan suportnya mendukung pelaksanaan kegiatan Mini Turnamen Futsal ini dalam kapasitasnya sebagai Pendiri Garda Papua,” ucap Adrian Kairupan.
Turnamen yang berlangsung sehari ini juga mendapatkan dukungan penuh dari Asosiasi Futsal Kabupaten (AFK) Manokwari. Komdis AFK, Christ May, mengapresiasi pelaksanaan turnamen perdana SIWO PWI Papua Barat tersebut.
“Semoga kedepan event seperti ini dapat ditingkatkan, dan menjadi wadah pengembangan diri serta prestasi bagi bakat-bakat muda secara khusus dalam organisasi pers di Papua Barat,” ucap Christ.
Editor: Labes Remetwa
Klik DI SINI untuk ikuti VIDEO BERITA dari Kabupaten Teluk Bintuni





