Sah! Ini 3 Calon Direktur Polikant Periode 2025-2029

Kabalmay mengatakan, proses tahapan penyaringan ini sesuai dengan mekanisme yang sudah ditetapkan.


Langgur, suaradamai.com – Penyaringan Bakal Calon Direktur Politeknik Perikanan Negeri Tual (Polikant) Periode 2025-2029 dilaksanakan dalam rapat senat tertutup di Kampus Polikant, Kamis (8/1/2026).

Rapat senat tertutup ini dihadiri 18 anggota senat yang memiliki hak memilih.

Ketua Panitia Pemilihan Direktur Polikant, Jamaludin Kabalmay mengatakan, penyaringan bakal calon ini berjalan dengan baik dan didukung oleh Civitas Akademik Polikant.

“Terutama Bapak/Ibu Senat yang telah melangsungkan proses pemilihan bakal calon direktur empat menjadi tiga, yang dipimpin langsung Plt Ditektur Polikant, dan semua berjalan dengan baik dan lancar sehingga menghasilkan tiga calon direktur yang nantinya akan kami kirimkan dan laporkan ke Kementerian guna melanjutkan proses pemilihan selanjutnya. Dari tiga menjadi satu,” ungkap Kabalmay.

Kabalmay mengatakan, proses tahapan penyaringan ini sesuai dengan mekanisme yang sudah ditetapkan.

Dari hasil penyaringan ini, maka tiga calon terpilih ke tahapan selanjutnya dari keempat bakal calon yang masuk penyaringan.

Berikut keempat bakal calon yang mengikuti tahapan penyaringan dengan perolehan suaranyaya, antara lain:

  1. Dr. Usman Madubun, S.Pi., M.Si.: 7 suara
  2. Roberto M.K Teniwut, S.E.,M.M.: 5 suara
  3. Bruri Berel Tumiwa S.P.,M.Si.: 1 suara
  4. G.B.A. Somnaikubun, S.Kom.,M.M.: 4 suara

Dengan total 17 suara dari 18 anggota senat yang memilih. Berikut rinciannya:

Jumlah suara sah: 17
Jumlah suara tidak sah: –
Jumlah suara abstain: 1
Sisa surat suara: 0

Dengan demikian, ini 3 Calon Direktur Polikant Periode 2025-2029:

  1. Dr. Usman Madubun, S. Pi., M.Si
  2. Roberto M.K Teniwut, S.E.,M.M.
  3. G.B.A. Somnaikubun, S.Kom.,M.M.

Plt Direktur Polikant yang juga Ketua Dewan Senat, Dr. Jantje E Lekatompessy, S.E., M.Si, Ak, CA. mengapresiasi jalannya proses penyaringan yang lancar dan sesuai dengan mekanisme.

“Kalaupun ada dinamika yang terjadi, itu adalah proses yang sudah biasa hadir dalam rapat,” ujar Lekatompessy.

Ia optimis dan berharap dari ketiga calon ini, akan terpilih pimpinan Polikant yang sesuai dengan harapan bersama.

“Jadi mari semua bersatu, tiga calon mari bersatu, bersama agar memajukan Polikant, apa yang terjadi nanti akan kita saksikan pada 22 Januari 2026,” pungkasnya.


Bagikan:

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Populer

Artikel terkait

Lampaui Target 2025, Penumpang di PELNI Tembus 5,15 Juta Orang

Kepala Cabang Pelni Tual, Teguh Harisetiadi, menyampaikan bahwa realisasi...

Konflik di Ohoi Ngadi Berakhir, Wawali Tual: Tanpa Rasa Aman Pembangunan Tak Jalan

Tual, suaradamai.com - Pemerintah Kota (Pemkot) Tual bersama para...

Bupati Kaidel: Panen Raya 2026 Jadi Motivasi Petani Aru Dukung Program Nasional

Bupati Kaidel mengatakan, panen raya ini menjadi momentum untuk...

Pemkot Tual Sambut Swasembada Pangan Nasional dengan Penguatan Pertanian Lokal

“Momentum panen raya dan pengumuman swasembada pangan ini harus...