Mesjid dan Gereja Menjadi Sasaran Penyemprotan Cairan Disinfektan Oleh Brimob Maluku

AMBON- Dalam rangka mencegah semakin luasnya penyebaran Virus Corona dan mencegah penyebaran di fasilitas umum, Kompi 1 Batalyon A Pelopor lakukan penyemprotan Cairan Disinfektan di ruang publik sebagai wujud Bhakti Brimob dalam memutus mata rantai Covid-19.

Kali ini Gereja Sumber Kasih dan Mesjid Nurul Islah menjadi sasaran penyemprotan Disinfektan oleh Personil Kompi 1 Batalyon A Pelopor. Rabu, 02/09/2020.

Komandan Kompi 1 Batalyon A Pelopor mengatakan “Kompi 1 Batalyon A Pelopor selalu konsisten dalam melakukan kegiatan pencegahan salah satunya dengan melakukan penyemprotan cairan disinfektan di ruang publik sebagi upaya memutus mata rantai penyebaran Virus Corona” tuturnya.

Penyemprotan dilakukan di fasilitas umum khususnya tempat ibadah karena di nilai cukup rentan dengan menyebarkan Covid-19.

Brigadir E. Siompo selaku Dantim Pelaksana Penyemprotan dilapangan mangatakan “dipilihnya lokasi ruang publik dikarenakan tempat ibadah sudah pasti sering dikunjungi oleh beragam masyarakat yang tidak dapat mendeteksi satu persatunya, sehingga perlu dilakukan penyemprotan Cairan Disinfektan” Tuturnya.

Seringnya pencegahan dengan penyemprotan disinfektan akan mengurangi tingkat resiko penyebaran dan juga dapat memberikan kenyamanan kepada warga masyarakat yang akan melakukan ibadah.

IMG 20200904 WA0045 Suaradamai.com

Bagikan:

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Populer

Artikel terkait

Kepulauan Aru Masuk Jajaran Kabupaten Terbaik Perlindungan Kesehatan, Raih UHC Awards

Kehadiran Kepulauan Aru dalam daftar tersebut membuktikan bahwa keterbatasan...

Kadis P3A Sebut Award Outstanding Child Friendly District Jadi Motivasi Menuju Aru KLA 2027

"Ini memotivasi kami Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak...

Pemkot Ambon Tegaskan Pelaporan Hukum Bukan Pembungkaman Kritik

Ambon, suaradamai.com – Pemerintah Kota (Pemkot) Ambon menegaskan bahwa...

FGD Polikant Dorong Integrasi Sertifikasi Halal dan Keamanan Pangan di Kepulauan Kei

“Supaya masyarakat bisa mawas diri dalam mengonsumsikan bahan pangan...