Dumatubun meyakini, setelah kunjungan wapres akan ada dampak positif bagi Malra.
Langgur, suaradamai.com – Ketua DPC Partai Garuda Maluku Tenggara (Malra) Jules Dumatubun menyambut positif kehadiran Wakil Presiden, Gibran Rakabuming Raka di Kota Langgur.
Ia mengatakan, kehadiran Gibran merupakan langkah positif yang diambil pemerintah pusat untuk Malra.
Apalagi kata Dumatubun, Malra sendiri jarang dikunjungi oleh pimpinan negara.
“Selama ini kita jarang dikunjungi oleh presiden dan wakil presiden.Periodisasi ini untuk pertama kalinya kita dikunjungi langsung oleh saudara wakil presiden,” ucap Dumatubun dalam keterangannya kepada Suaradamai.com, Selasa (14/10/2025).
Dumatubun lantas bertanya menanggapi pro-kontra di masyarakat jelang kehadiran Gibran, apakah kedatangan wapres itu merugikan daerah?
“Sangat tidak merugikan,” tegas Dumatubun.
“Satu fakta bahwa selama ini untuk membiayai pesta pora dan beberapa kegiatan yang sifatnya konsumtif saja daerah bisa mengeluarkan duit, dan ini adalah kunjungan resmi wakil kepala negara, jadi wajar kalau harus ada pelayanan, juga sebagai tuan rumah,” tambah Dumatubun.
Ia mengatakan, kunjungan Gibran ke Malra aka membawa dampak positif.
“Kita bisa langsung berhadapan dengan pemerintah pusat dan ada komunikasi di situ. Saya yakin beberapa aspirasi disampaikan di sana dan berdampak pada Malra,” jelas Dumatubun.
Iya kemudian menyayangkan statement Ketua DPRD Maluku Tenggara, Stepanus Layanan terkait urgensi kunjungan wapres ke Bumi Larvul Ngabal.
“Benar bahwa kita berharap, tapi sebagai pimpinan daerah kita harus menebarkan berita yang positif, yang bisa dicerna oleh masyarakat, seharusnya kita lebih dapat membangun optimisme,” ucapnya.
Dumatubun meyakini, setelah kunjungan wapres akan ada dampak positif bagi Malra.
“Dari sisi ekonomi dll,” pungkasnya.
Klik DI SINI untuk ikuti VIDEO BERITA dari Kabupaten Maluku Tenggara





