Pantai Ngurbloat/Pasir Panjang Resmi Dibuka Kembali

Ikuti suaradamai.com dispot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Pengunjung diharapkan menerapkan protokol kesehatan dengan baik


Langgur, suaradamai.com – Pantai Ngurbloat atau Pasir Panjang Ohoi Ngilngof Kabupaten Maluku Tenggara resmi dibuka kembali pada Minggu (9/8/2020).

Pembukaan lokasi wisata tersebut diumumkan Pemerintah Ohoi Ngilngof melalui website resminya (ngilngof.com), dalam surat nomor 400/94/VIII/2020 yang ditujukan kepada masyarakat Maluku Tenggara dan Kota Tual, serta wisatawan domestik dan manca negara.

Pengunjung diharapkan menerapkan protokol kesehatan dengan baik:

  1. Memastikan diri dalam kondisi sehat sebelum berkunjung ke lokasi wisata pantai Ngurbloat.
  2. Wajib menggunakan masker saat memasuki dan berada dalam lokas wisata (bagi pengunjung yang tidak menggunakan masker tidak diperkenankan masuk).
  3. Mencuci tangan pakai sabun atau menggunakan handsanitizer yang telah disediakan oleh pengelola wisata sebelum masuk lokasi wisata.
  4. Jaga jarak minimal 1 m selama berada dalam lokasi wisata.

Untuk diketahui, karcis masuk ke lokasi wisata Ngurbloat:

  1. Rp 5000 per orang/hari
  2. Rp 5000 per mobil/hari
  3. Rp 3000 per motor/hari

Editor: Labes Remetwa

Ikuti suaradamai.com dispot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Ronald Tethool

Sosok inspiratif yang berhasil memajukan pariwisata Ngurbloat, Kepulauan Kei, Maluku.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

KOMENTAR TERBARU