Bawaslu Maluku Tenggara berupaya menggandeng semakin banyak pihak untuk ikut mengawasi jalannya pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 di Kabupaten Maluku Tenggara.
Langgur, suaradamai.com – Badan Pengawas Pemilihan Umum Kabupaten Maluku Tenggara (Bawaslu Malra) bekerja sama dengan Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi (STIA) Langgur.
Bawaslu Malra berupaya menggandeng semakin banyak pihak untuk ikut mengawasi jalannya pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 di Kabupaten Maluku Tenggara.
Wujud kerja sama tersebut ditandai dengan penandatanganan dokumen Memorandum of Understanding (MoU) antara Ketua Bawaslu Malra Richardo E. A. Somnaikubun dan Ketua STIA Langgur Jhon S. C. Hoekoeboen.
Acara penandatanganan MoU dilaksanakan di Kampus STIA Langgur, Kamis (1/2/2024). Turut hadir Koordinator Divisi HP2H Bawaslu Marselus Hungan, Koordinator Sekretariat Bawaslu Mustakim A. S. Hasyim, dan sejumlah staf Bawaslu.
Hadir juga Ketua Yayasan Cinta Tanah Air Langgur Lusia Rentanubun dan staf akademika STIA Langgur.
Ketua Bawaslu Malra Richardo E. A. Somnaikubun menjelaskan, penandatanganan MoU ini dalam rangka pengawasan Pemilu dan Pemilukada 2024.
Bagi Somnaikubun, langkah kerja sama ini belum terlambat. Sebab, masih ada beberapa tahapan Pemilu yang masih dihadapi kedepan.
“Terpenting adalah bagaimana kita bersama mengawasi jalannya Pemilu,” kata Somnaikubun dalam sambutannya pada acara tersebut.
Somnaikubun menambahkan, usai acara ini, pihaknya akan melakukan sosialisasi kepada mahasiswa, dalam rangka mengajak mereka untuk ikut mengawasi pelaksanaan Pemilu.
Ia juga berharap agar kedepan, kerja sama ini terus terjalin dalam rangka menjaga demokrasi di Bumi Larvul Ngabal.
Ketua STIA Langgur Jhon S. C. Hoekoeboen juga sependapat. Ia harap kerja sama seperti ini terus digalakkan.
Bagi Hoekoeboen, MoU ini merupakan tanggungjawab bersama, sekaligus komitmen kepada negara dalam menyukseskan agenda Pemilu.

Selain itu, khusus bagi STIA Langgur, kerja sama ini juga memberikan nilai tambah untuk perguruan tinggi.
Editor: Labes Remetwa
Baca juga;