Kapolri dan rombongan tiba menggunakan pesawat Batik Air Bus A320.
Ambon, suaradamai.com – Wakil Gubernur Maluku Barnabas Nathaniel Orno menyambut kedatangan Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri) Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo di VIP Room Bandara Udara Internasional Pattimura Ambon, Kamis (13/1/2022).
Kapolri dan rombongan tiba menggunakan pesawat Batik Air Bus A320.
Dijadwalkan, besok pagi, Kapolri akan memantau proses belajar mengajar tatap muka di SMP Negeri 6 Kecamatan Sirimau, Kota Ambon dan meninjau pelaksanaan vaksinasi massal di Tribun Lapangan Merdeka.
Selain Wagub, Kapolda Maluku Lotharia Latif, Wakapolda Jan Leonard de Fretes, Pangdam XVI/Pattimura Richard Tampubolon, Danlanud Pattimura Andre Dhewo, Danrem 151/Binaiya Arnold A. P. Ritiauw, Kajati Maluku Undang Mugopal, Ketua DPRD Maluku Lucky Wattimury dan sejumlah pejabat daerah lainnya, turut menyambut kedatangan Kapolri Listyo.
Editor: Labes Remetwa
Baca juga: