Wakil MPK Buka Raker Kedua Jemaat GPI Papua Sion Air Merah Kaimana

Kegiatan ini diadakan setahun sekali dalam rapat jemaat. Masing-masing wadah kategorial dan panitia melaporkan anggaran pendapatan dan pengeluaran serta program kerja.


Kaimana, suaradamai.com – Wakil Majelis Pekerja Klasis (MPK) Kaimana Pdt. K. A. Lewakabesy, membuka Rapat Kerja (Raker) II Jemaat GPI Papua Sion Air Merah Kaimana, Minggu (9/2/2025).

Acara pembukaan ditandai dengan penyamatan tanda peserta kepada perwakilan saat ibadah minggu.

Pantauan Suaradamai.com, rapat kerja ini dihadiri oleh majelis dan perwakilan wadah kategorial.

Wakil Majelis Pekerja Klasis (MPK) Kaimana Pdt. K. A. Lewakabessy menjelaskan, Raker ini bertujuan membahas dan mengevaluasi program kerja yang akan dijalankan pada 2025.

“Banyak sekali program wadah kategorial baik untuk kemajuan gereja, jemaat bahkan turut membantu pemerintah di antaranya jemaat mau mangadakan sosialisasi tentang bahaya kanker, HIV, Lem Aibon,dan lain-lain,” ujar Lewakabessy.

Kegiatan ini diadakan setahun sekali dalam rapat jemaat. Masing-masing wadah kategorial dan panitia melaporkan anggaran pendapatan dan pengeluaran serta program kerja.

Lewakabessy mengapresiasi Jemaat Sion Air Merah yang cukup berhasil dalam menjalankan program kerja, padahal baru berdiri setahun, tepatnya pada 24 September 2023.

Lewakabessy berharap pelayanan kepada umat terus ditingkatkan sehingga apa yang menjadi pergumulan dan tujuan bersama akan terselesaikan dengan baik dan lancar.

“Semoga pembangunan Pastori Sion Air Merah dapat diselesaikan dan program-program yang sudah ditetapkan agar berjalan dengan baik,” imbuh Lewakabessy.

Editor: Labes Remetwa


Bagikan:

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Populer

Artikel terkait

Lampaui Target 2025, Penumpang di PELNI Tembus 5,15 Juta Orang

Kepala Cabang Pelni Tual, Teguh Harisetiadi, menyampaikan bahwa realisasi...

Konflik di Ohoi Ngadi Berakhir, Wawali Tual: Tanpa Rasa Aman Pembangunan Tak Jalan

Tual, suaradamai.com - Pemerintah Kota (Pemkot) Tual bersama para...

Sah! Ini 3 Calon Direktur Polikant Periode 2025-2029

Kabalmay mengatakan, proses tahapan penyaringan ini sesuai dengan mekanisme...

Bupati Kaidel: Panen Raya 2026 Jadi Motivasi Petani Aru Dukung Program Nasional

Bupati Kaidel mengatakan, panen raya ini menjadi momentum untuk...