“Selain itu juga nanti ada beberapa rangkaian kegiatan dalam rangka memeriahkan HUT DWP Kota Ambon nanti. kita sudah bentuk panitia dan juga itu Ibu Dona Matitaputi selaku ketua panitia beberapa rangkaian kegiatan nantinya,” ujar Ririmase.
Ambon, suaradamai.com – Jelang peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Ambon yang jatuh pada 7 September 2023 nanti, Dharma Wanita Persatuan Kota Ambon akan bekerja sama dengan PMI Kota Ambon untuk menggelar aksi donor darah ketiga.
Ketua DWP Kota Ambon, Dra Yohana Ririmasse mengatakan terkait dengan kegiatan Dharma Wanita Persatuan Kota Ambon nanti dalam rangka memeriahkan HUT Kota Ambon yang jatuh 07 September, DWP akan tetap melaksanakan donor darah yang ketiga.
“Kali ini bukan kita sendiri, tapi nanti kita akan bekerja sama dengan PMI kemudian dengan tim penggerak PKK Kota Ambon. Kita akan bersinergi juga dan pemerintah kota Ambon kita untuk melaksanakan donor darah,”kata Yohana Ririmasse kepada wartawan.
Menurut Yohana, kegiatan ini akan menjadi cakupan yang lebih luas dalam rangka memeriahkan HUT Kota Ambon. Kemudian selain itu juga nanti akan dilakukan beberapa pelatihan khususnya bagi istri-istri ASN, untuk khususnya bagi ketua-ketua dharma wanita, unsur pelaksana istri dari pimpinan OPD. Untuk melaksanakan pelatihan yaitu keterampilan tata cara berbicara dan tata cara etika berbicara dan yang akan dilaksanakan dalam bulan Juli ini juga setelah saya kembali dari sini. kita akan melaksanakan kegiatan itu.
“Selain itu juga nanti ada beberapa rangkaian kegiatan dalam rangka memeriahkan HUT DWP Kota Ambon nanti. kita sudah bentuk panitia dan juga itu Ibu Dona Matitaputi selaku ketua panitia beberapa rangkaian kegiatan nantinya,” ujar Ririmase.





