Kick Off Kota Wakaf Harapan Ambon Diluncurkan, Walikota: Buka Peluang Bagi Semua Pihak

Ambon, suaradamai.com – Walikota Ambon Bodewin Wattimena mengucapkan selamat datang kepada Direktur Jenderal (Dirjen) dan seluruh rombongan yang hadir dalam acara kick off Kota Wakaf Harapan Ambon hari ini. Menurutnya, acara ini menjadi bukti nyata kehidupan bersama yang terwujud melalui berbagai program dari pemerintah pusat hingga daerah.

“Waktu kita melakukan kick off Kota Ambon sebagai Kota Wakaf Harapan. Harapan kita, dalam semangat kerja sama dan kolaborasi antar semua pihak, kita bisa memberikan sesuatu yang berarti bagi masyarakat Ambon,” ujar Wattimena dalam sambutannya.

Dia menekankan bahwa program Kota Wakaf Harapan tidak hanya ditujukan untuk umat Islam saja, melainkan membuka peluang bagi berbagai pihak. “Yang paling penting adalah membangun dan menggugah rasa kepedulian kepada sesama. Ini buka untuk semua – jajaran pemerintah kota, ASN, pengusaha, generasi muda, dan pihak lainnya,” jelasnya.

Walikota juga menekankan bahwa kick off ini bukan sekadar permulaan semata, melainkan awal dari kerja sama yang akan terus berjalan agar dampaknya benar-benar dirasakan oleh masyarakat Ambon.

Bagikan:

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Populer

Artikel terkait

PT Cakra Mina Perkasa Siap Bangkitkan Sektor Perikanan di Aru, Bupati Ajak Masyarakat Dukung!

"Dengan adanya perusahaan ini, kami berharap dapat meningkatkan perekonomian...

Fossa Imbau 19 Marga di Sumuri Selesaikan Sengketa Tanah Ulayat Secara Adat

Ketua LMA Suku Sumuri, Tadius Fossa, menekankan bahwa SK...

Tanggap Cepat Pemkab Aru Perbaiki Jembatan Darurat Marbali, Kini Dilintasi Warga Tanpa Takut Roboh

“Bersyukur saja pemerintah ini cepat perbaiki, jadi katong sekarang...

Bupati Kaidel: Harus Berpikir Berbeda dan Tidak Biasa untuk Bangun Aru

Denpasar, suaradamai.com - Bupati Kepulauan Aru, Timotius Kaidel menerima...