Berbagi Kasih, Pemkot Ambon Distribusi Paket Sembako dan Takjil Ramadhan

Penyaluran tali asih itu dilakukan oleh Sekretaris Kota Ambon Agus Ririmasse dalam agenda Safari Ramadhan.


Ambon, suaradamai.com – Pemerintah Kota Ambon membagikan paket sembako dan takjil kepada warga yang membutuhkan. Berbagi kasih ini dilakukan sebagai bagian dari memaknai bulan suci Ramadhan 1443 H/2022 M.

Penyaluran tali asih itu dilakukan oleh Sekretaris Kota Ambon Agus Ririmasse dalam agenda Safari Ramadhan. Sekkot menyalurkan 200 paket sembako dan 250 takjil, bertempat di halaman Masjid Al-Ijithad Dusun Air Ali Negeri Rumah Tiga, Kecamatan Teluk Ambon, Rabu (19/4/2022).

“Ini merupakan bentuk tanggung jawab sosial dan kepedulian pemerintah kepada masyarakatnya, terkhusus warga Muslim di Kota Ambon Manise,” ujar Sekkot Ririmasse dalam sambutannya.

Ririmasse berharap, ibadah puasa di buan suci ini dapat berjalan dengan baik. Sehingga bisa memasuki hari Raya Idul Fitri dengan selamat dan sehat.

“Kita harus selalu memanjatkan syukur kepada Allah SWT, karena beberapa waktu lalu Kota Ambon tidak bisa melaksanakan Safari Ramadhan. Akan tetapi pada Ramadhan tahun ini, kita mulai melaksanakannya kembali, karena bisa kita lihat, penyebaran Covid-19 di Ambon sudah mulai menurun,” papar Ririmasse.

“Kami bagikan sembako dan takjil untuk berbuka puasa, tapi tidak ada acara buka puasa bersama, jadi bukbernya akan dilakukan setiap warga bersama keluarganya di rumah masing-masing,” tambah Sekkot Ririmasse.

Sekkot harap, warga tidak melihat nilai sembako yang diberikan, namun, makna di balik itu. Ia pun mengajak seluruh masyarakat agar bisa menjaga dan merawat Kota Ambon sebagai kota yang bertoleransi.

“Kita harus menjaga hubungan baik orang basudara, pela gandong, dan laeng sayang laeng, apalagi kota Ambon telah ditunjuk sebagai kota bertoleransi antar umat beragama,” ujar Sekkot Ririmasse.

Editor: Labes Remetwa


Baca juga:

Bagikan:

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Populer

Artikel terkait

Inovasi Yogurt Anggur Laut dan VCO Hasil PBL Bioteknologi Perikanan Polikant di Ngilngof

“Terutama untuk Desa Ngilngof sebagai tempat wisata. Ketika wisatawan...

Lampaui Target 2025, Penumpang di PELNI Tembus 5,15 Juta Orang

Kepala Cabang Pelni Tual, Teguh Harisetiadi, menyampaikan bahwa realisasi...

Konflik di Ohoi Ngadi Berakhir, Wawali Tual: Tanpa Rasa Aman Pembangunan Tak Jalan

Tual, suaradamai.com - Pemerintah Kota (Pemkot) Tual bersama para...

Sah! Ini 3 Calon Direktur Polikant Periode 2025-2029

Kabalmay mengatakan, proses tahapan penyaringan ini sesuai dengan mekanisme...