“Sejak kita dilantik secara remi sebagai Bupati dan Wakil Bupati, saya telah menjalankan pembenahan birokrasi dari tingkat bawah, dimana saya telah menjadwalkan untuk berkantor di seluruh kantor kecamatan yang ada di Bursel,” ungkapnya.
Ambon, suaradamai.com – Pasca dilantik sebagai Bupati Kabupaten Buru Selatan (Bursel), Safitri Malik Soulissa bersama Wakil Bupati, Gerson Eliaser Selsily memprioritaskann kulitas dalam menahkodai pemerintahan.
Bupati Bursel saat diwawancarai di Ambon , Kamis (1/9/2021) mengatakan, Dalam masa pemerintahannya akan diutamakan pembenahan terhadap internal birokrasi yang dimulai dari tingkat kecamatan.
“Sejak kita dilantik secara remi sebagai Bupati dan Wakil Bupati, saya telah menjalankan pembenahan birokrasi dari tingkat bawah, dimana saya telah menjadwalkan untuk berkantor di seluruh kantor kecamatan yang ada di Bursel,” ungkapnya.
Dikatakannya, tujuan berkantor di seluruh kantor kacamatan adalah untuk membenahi kedisiplinan aparatur sipil negara. dimana dengan terlibat langusung ke tingkatan bawah maka dapat melihat secara langsung sejauh mana masalah yang dihadapi serta dapat memantau pelayamam ASN yang terlibat langsung dengan masyarakat.
” Kemarin baru satu kecamatan yang kita turun yaitu di kecamatan waisama. ketika saya berkantor disana, saya mencoba untuk menertibkan kedisiplinan ASN. karena sebagai ASN kita bukan hanya merupakan pelayan masyarakat tgetapi harus menjadi panutan yang baik,” jelasnya.
Ditambahkannya, saat ini pemerintah tengah diperhadapkan dengan kondisi yang sulit. Dimana dalam menghadapi situasi pendemi Covid-19, sebagian besar anggaran daerah direforcusing untuk menanggulangi penangan covid-19 sehingga banyak program daerah tidak terealisasi dengan baik. karena itu perlu dilakukan beberapa gebrakan baru untuk mengatasi berbagai persoalan yang dihadapi dengan melibatkan berbagai unsur.
“Salah satu contoh yang paling krusial adalah persoalan stunting. dalam menuntaskan persoalan stunting tentu membutuhkan dukungan berbagai pihak. sehingga dengan anggaran yang terbatas, kita tetap berusaha untuk meminalisir persoalan tersebut,” terangnya.
Sebagai bupati dirinya berusaha untuk seluruh program dapat berjalan dengan baik, dengan demikian secara publik masyarakat dapat merasakan sentuhan Pemerintahan. khususunya pada sisi kemanusiaan, baik melalui bantuan sosial maupun pembangunan yang mengedepankan kebutuhan masyarakat antara lain pembangunan pasar, tower dan bantuan-bantuan sosial melalui Dinas sosial maupun Dinas Ketahanan Pangan yang sudah dilakukan pada beberapa wilayah di Bursel.
Ditegaskannya, dengan meningkatkan kualitas kerja secara tidak langsung dapat menyuksekan berbagai program kerja pemda. oleh karena Bursel membuthkan kerja nyata untuk memajukan daerah sekaligus meningkatakn kesejahtran rakyat.
Editor: Petter Letsoin
Baca juga:





