Bupati Malra Imbau Semua Camat dan Kepala Ohoi Dukung Program PKK

Ikuti suaradamai.com dispot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Hanubun mengatakan, peran PKK sangat penting untuk mempercepat pembangunan ohoi.


Langgur, suaradamai.com – Bupati Maluku Tenggara (Malra) M. Thaher Hanubun imbau semua camat dan kepala ohoi/penjabat kepala ohoi selaku pembina tim penggerak PKK di wilayah masing-masing, untuk mendukung program-program PKK.

Imbauan itu disampaikan Hanubun saat menghadiri acara Penilaian Lomba Desa Pelaksana Terbaik 10 Program PKK Tingkat Kabupaten Maluku Tenggara di Ohoi (desa) Somlain, Kecamatan Kei Kecil Barat, Senin (7/6/2021).

Hanubun mengatakan, peran PKK sangat penting untuk mempercepat pembangunan ohoi.

“Dalam rangka percepatan pembangunan di daerah, pemerintah daerah juga membangun sinergitas dengan semua stakeholder yang ada di daerah termasuk Tim Penggerak PKK Kabupaten Maluku Tenggara dengan semua jajarannya,” ucap Hanubun.

Dia menerangkan, di tahun 2020 kontribusi Tim Penggerak PKK Kabupaten Maluku Tenggara dan jajarannya dalam mendukung program-program pemerintah daerah sangat signifikan.

“Hal tersebut dibuktikan dengan, kegiatan-kegiatan PKK dalam rangka penurunan stunting dan ketahanan pangan keluarga melalui revitalisasi kelompok-kelompok dasawisma, teristimewa dalam menghadapi wabah pandemi Covid -19”, terang Hanubun

Lanjut Hanubun, Walaupun dalam kondisi pandemi Covid-19, Pemda Malra dalam penanganan program-program tersebut mendapat hasil memuaskan, yang ditandai dengan pemberian penghargaan dari Pemprov Maluku sebagai Peringkat Terbaik Pertama Aksi Konvergensi Penanganan Stunting Tingkat Provinsi Maluku dan Penghargaan Kabupaten Paling Inovatif dalam Aksi Konvergensi Penanganan Stunting di tahun 2020 dan 2021.

Dari Kinerja tersebut, Pemprov Maluku mengusulkan Kabupaten Maluku Tenggara sebagai pilot project penanganan stunting mewakili Maluku dalam lomba tingkat Nasional Tahun 2021.

Disamping itu, Tim Penggerak PKK Kabupaten dan jajarannya melalui revitalisasi kelompok-kelompok dasawisma membawa Maluku Tenggara meraih “TPID AWARD” Nasional 2020.

“Olehnya itu, dalam kesempatan berbahagia ini, saya mengimbau kepada semua camat dan kepala ohoi/penjabat kepala untuk senantiasa mendukung program-program PKK guna percepatan pembangunan di Ohoi,” tandas Hanubun.

Editor: Henrik Toatubun


Baca juga:

Ikuti suaradamai.com dispot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Ronald Tethool

Sosok inspiratif yang berhasil memajukan pariwisata Ngurbloat, Kepulauan Kei, Maluku.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

KOMENTAR TERBARU