Camat Hoat Sorbay Lantik Ikatan Pemuda Pelajar dan Mahasiswa Ohoibadar

Langgur, suaradamai.com – Camat Hoat Sorbay yang diwakili Sekretaris Camat melantik pengurus Ikatan Pemuda Pelajar dan Mahasiswa Ohoibadar (IPPMO) di Ohoi/Desa Ohoibadar Kecamatan Hoat Sorbay Kabupaten Maluku Tenggara, Selasa (11/8/2020).

Pelantikan tersebut dihadiri oleh Staf Ahli Bupati Nikson Hukubun, pimpinan DPRD Malra Albertus Efruan dan Yohanis Bosko Rahawarin, Ketua DPD KNPI Malra Goliat Jaftoran. Turut hadir ormas dan masyarakat.

Mewakili Camat Hoat Sorbay, Sekretaris Camat melantik Halikin Raubun sebagai Ketua Pemuda Pelajar dan Mahasiswa Ohoibadar.

Halikin bersyukur karena kegiatan itu dapat berjalan lancar tanpa hambatan. Ia berjanji sebagai Ketua IPPMO, kedepannya dapat bekerja dengan baik.

Ketua DPD KNPI Kabupaten Maluku Tenggara Goliath Jaftioran harap, Ketua Pemuda terpilih dan seluruh pemuda Ohoi Ohoibadar kedepannya dapat bersinergi dengan Pemerintah Ohoi Ohoibadar untuk berkarya membangun ohoi dan daerah.

“Saya selaku ketua pemuda mendukung penuh kegiatan tersebut,” ujar Goliath.

Editor: Labes Remetwa

Bagikan:

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Populer

Artikel terkait

WFA Segera Diterapkan Pemkab Aru, Tingkatkan Efisiensi-Kurangi Biaya Operasional

Sistem WFA memungkinkan pegawai untuk bekerja 3 hari di...

Bupati Kaidel: Musyawarah Adat Solusi Konflik Perbatasan Desa

Dobo, suaradamai.com - Bupati Kepulauan Aru, Timotius Kaidel, memimpin...

Polikant Raih Predikat Baik Sekali Simkatmawa 2025, Wadir III: ke Depan Harus Unggul

Ia berharap, karena Polikant hari ini telah mencapai predikat...

Inovasi Yogurt Anggur Laut dan VCO Hasil PBL Bioteknologi Perikanan Polikant di Ngilngof

“Terutama untuk Desa Ngilngof sebagai tempat wisata. Ketika wisatawan...