Jika Dipercayakan, Balai Kesehatan Lanal Tual Siap Jalankan Vaksinasi bagi Masyarakat

Aco mengimbau masyarakat mengikuti vaksinasi agar bersama-sama memutus mata rantai penyebaran covid -19 di Tual.


Tual, suaradamai.com – Balai Kesehatan (BK) Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Tual siap menjalankan vaksinasi bagi masyarakat jika dipercayakan otoritas kesehatan.

Satu pertimbangan yang menjadi alasan kesiapan BK Lanal Tual, yaitu banyak pengunjung yang terbiasa berobat ke BK, dan rata-rata adalah masyarakat Kota Tual. Kepala BK Lanal Tual Lettu (K) drg. Aco Karso mengatakan, kondisi ini memudahkan sosialisasi terkait vaksinasi.

“Hingga saat ini belum ada perintah dari pusat terkait balai kesehatan atau fasilitas kesehatan kami menjadi tempat dilaksanakan vaksinasi, tetapi jika memang dibutuhkan, kami siap melaksanakan vaksinasi membantu pihak Dinas Kesehatan Kota Tual. Kami optimis bisa menjadi tempat pelaksanaan yang kompeten, karena BK kami sendiri memiliki banyak pasien yang adalah warga sipil Kota Tual,” kata Aco di Tual, belum lama ini.

Aco menambahkan, Lanal Tual akan selalu terbuka memberikan pelayanan bagi masyarakat secara maksimal, serta berkoordinasi secara kontinyu dengan pihak Dinas Kesehatan Kota Tual.

“Kami akan memberikan pelayanan maksimal jika memang ditunjuk oleh pihak otoritas. Tentunya peralatan dan fasilitasi kami memadai untuk melaksanakan hal tersebut. Hanya kami kekurangan sumber daya manusia. Maka dari itu kami akan terus berkoordinasi dengan pihak dinas kesehatan, jika akan melaksanakan vaksinasi pada balai kesehatan kami,” jelas Aco.

Aco mengimbau masyarakat agar mengikuti vaksinasi demi menjaga kesehatan pribadi serta keluarga, juga untuk bersama-sama memutus mata rantai penyebaran covid-19 di Tual.

Editor: Labes Remetwa


Baca juga:

Bagikan:

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Populer

Artikel terkait

Inovasi Yogurt Anggur Laut dan VCO Hasil PBL Bioteknologi Perikanan Polikant di Ngilngof

“Terutama untuk Desa Ngilngof sebagai tempat wisata. Ketika wisatawan...

Lampaui Target 2025, Penumpang di PELNI Tembus 5,15 Juta Orang

Kepala Cabang Pelni Tual, Teguh Harisetiadi, menyampaikan bahwa realisasi...

Konflik di Ohoi Ngadi Berakhir, Wawali Tual: Tanpa Rasa Aman Pembangunan Tak Jalan

Tual, suaradamai.com - Pemerintah Kota (Pemkot) Tual bersama para...

Sah! Ini 3 Calon Direktur Polikant Periode 2025-2029

Kabalmay mengatakan, proses tahapan penyaringan ini sesuai dengan mekanisme...