Kepala LLDikti Wilayah XIV Tiba di Bintuni, Siap Resmikan Kampus ITB

Selama kunjungan ini, Dr. Mofu dijadwalkan untuk menyerahkan SK pendirian kampus, menghadiri pelantikan Rektor, sekaligus meresmikan Kampus ITB.


Bintuni, suaradamai.com – Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDikti) Wilayah XIV, Dr. Suriel Semuel Mofu, tiba di Bandar Udara Bintuni, Teluk Bintuni, Papua Barat, Kamis (11/12/2025).

Menumpang maskapai Susi Air, Mofu bersama rombongan mendarat sekitar pukul 07.50 WIT.

Setibanya di bandara, ia disambut oleh Ketua Dewan Pembina Yayasan Harmoni International, Haris Tahir, serta Ketua Panitia Peresmian, Sugandi.

Suasana penyambutan semakin meriah dengan penampilan Tarian Adat Papua.

Dari bandara, Ketua LLDikti Wilayah XIV dan rombongan langsung diarak menuju Rektorat Institut Transformasi Bintuni (ITB) di Jln. Sport Cener Kampung Lama.

Selama kunjungan ini, Dr. Mofu dijadwalkan untuk menyerahkan SK pendirian kampus, menghadiri pelantikan Rektor, sekaligus meresmikan Kampus ITB.

Sebagai informasi, sebagai kampus kedua di Tanah Sisra Matiti, ITB menghadirkan tiga program studi (Prodi) yang sesuai dengan kebutuhan daerah.

Ketiga Prodi tersebut adalah Ilmu Pemerintahan, Informatika, dan Pendidikan Guru PAUD.

Editor: Labes Remetwa


Klik DI SINI untuk ikuti VIDEO BERITA dari Kabupaten Teluk Bintuni


Bagikan:

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Populer

Artikel terkait

Lampaui Target 2025, Penumpang di PELNI Tembus 5,15 Juta Orang

Kepala Cabang Pelni Tual, Teguh Harisetiadi, menyampaikan bahwa realisasi...

Konflik di Ohoi Ngadi Berakhir, Wawali Tual: Tanpa Rasa Aman Pembangunan Tak Jalan

Tual, suaradamai.com - Pemerintah Kota (Pemkot) Tual bersama para...

Sah! Ini 3 Calon Direktur Polikant Periode 2025-2029

Kabalmay mengatakan, proses tahapan penyaringan ini sesuai dengan mekanisme...

Bupati Kaidel: Panen Raya 2026 Jadi Motivasi Petani Aru Dukung Program Nasional

Bupati Kaidel mengatakan, panen raya ini menjadi momentum untuk...