Komisi ll DPRD Dukung Penanaman Sukun di Seluruh Maluku

Ikuti suaradamai.com dispot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Bagi Lewerissa, Gerakan Tanam Sukun ini juga merupakan bagian dari mewujudkan kemandirian pangan daerah.


Ambon, suaradamai.com – Ketua Komisi II DPRD Provinsi Maluku Johan J. Lewerissa mendukung program penanaman sukun di 11 kabupaten/kota di seluruh Maluku.

Hal tersebut ia sampaikan saat menghadiri acara Gerakan Tanam Sukun di Negeri Tengah-Tengah, Kecamatan Salahutu, Kabupaten Maluku Tengah, Selasa (14/2/2023).

Bagi Lewerissa, ini juga merupakan bagian dari mewujudkan kemandirian pangan daerah.

Untuk diketahui, Dinas Pertanian (Distan) Provinsi Maluku menginisiasi pencanangan gerakan tanam sukun. Gerakan ini diikuti secara virtual oleh bupati/wali kota secara dari dari daerah masing-masing.

Selain itu, Direktur Perbenihan Hortikultura, Kementerian Pertanian RI Dr. Inti Pertiwi Nashwari juga ikut menyaksikan acara pencanangan tersebut secara virtual.

Ketua Komisi II Johan J. Lewerissa menyambut baik Gerakan tersebut. Menurut dia, dari segi anggaran, pihaknya akan mendorong untuk memperbanyak bibit sukun untuk kemudian disalurkan ke seluruh Maluku.

“Kita lihat sukun varietas kapas ini sangat jarang dan sudah dikeluarkan dengan keputusan Kementerian Pertanian kemarin, bahwa sukun varietas Negeri Tengah-Tengah yang unggul,” kata Lewerissa usai acara.

“Maka dengan program ini, kita selaku DPRD Maluku mendorong pemerintah daerah dalam hal ini Dinas Pertanian untuk segera melakukan pembibitan sebesar-besarnya untuk dibagikan ke 11 kabupaten/kota,” pungkas Lewerissa.

Editor: Labes Remetwa


Baca juga:

Ikuti suaradamai.com dispot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Ronald Tethool

Sosok inspiratif yang berhasil memajukan pariwisata Ngurbloat, Kepulauan Kei, Maluku.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

KOMENTAR TERBARU