Partai NasDem Gelar Rakorsus se-Maluku

Ikuti suaradamai.com dispot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Menghadapi Pemilu 2024, Partai NasDem mulai mempersiapkan mesin partainya.

Ambon, suaradamai.com – Partai Nasional Demokrat (NasDem) menggelar Rapat Koordinasi Khusus (Rakorsus) se-Provinsi Maluku terkait dengan tindak lanjut Rakorsus DPP pada 26 Januari lalu. Kegiatan ini bertempat di Pasifik Hotel, Minggu (9/2/20).

Ketua Teritorial Maluku dan Maluku Utara Partai NasDem, Rosita Usman saat diwawancarai awak media usai pembukaan mengatakan, Rakorsus ini dilaksanakan sesuai peraturan Partai nomor 1 tahun 2020 tentang struktur dan infrastruktur.

“Tahun 2019 kemarin kita telah selesai melaksanakan Pileg, jadi tahun ini kita akan persiapkan infrastruktur untuk tahun 2024,” kata Rosita.

“Menghadapi 2020 hari ini, dengan demikian kita harus siapkan semua mesin politik partai sampai pada tingkat kelurahan dan desa yang oleh kami disebut sebagai dewan pimpinan ranting,” tambahnya.

Selain itu, Hamdani Laturua selaku Ketua DPW Partai NasDem Maluku menambahkan, terkait dengan perombakan di Partai NasDem, hal tersebut tidak dibahas dalam rakorsus ini.

“Ada pimpinan di atas saya yang dapat menilai, seperti ketua teritorial ini juga merupakan perpanjangan tangan dari pusat, jadi beliau dapat menilai sendiri,” terang Hamdani.

Lanjut Hamdani, Ketua Teritorial Maluku dan Maluku Utara Partai NasDem, Rosita Usman mempunyai domain kewenangan penuh untuk menilai sejauh mana loyalitas anggota pengurus partai dalam rangka pengembangan Partai NasDem. (chintiasamangun/labesremetwa)

Ikuti suaradamai.com dispot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Ronald Tethool

Sosok inspiratif yang berhasil memajukan pariwisata Ngurbloat, Kepulauan Kei, Maluku.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

KOMENTAR TERBARU