Pemkot Tual Gelar Pasar Murah Serentak, Jaga Stabilitas Harga Sembako

Selain di Pasar Maren, pasar murah juga digelar serentak di Lapangan Gotong Royong, Kecamatan Dullah Selatan, serta di Ohoi Ngadi, Kecamatan Dullah Utara.


Tual, suaradamai.com – Pemerintah Kota Tual melalui Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) bekerja sama dengan Kodim 1503 Tual, Polres Tual, Bulog, serta unsur TNI-Polri menggelar pasar murah di beberapa titik di Kota Tual, Sabtu (30/8/2025) sekitar pukul 10.00 WIT.

Kegiatan ini merupakan bagian dari program nasional yang dilaksanakan serentak di seluruh Indonesia dalam rangka menjaga stabilitas harga kebutuhan pokok sekaligus memeriahkan HUT ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia.

Penjabat Sekretaris Daerah Kota Tual, Ridwan H. Renwarin, SE., M.Si, mewakili Wali Kota Tual hadir bersama Forkopimda, Bulog, instansi vertikal, BUMN, dan TPID Kota Tual. Pusat kegiatan dipusatkan di Pasar Maren Tual.

Ridwan mengatakan, pemerintah daerah terus berupaya menjaga ketersediaan stok pangan sekaligus menstabilkan harga agar tidak memberatkan masyarakat. “Pemkot Tual melalui TPID terus membangun komunikasi dengan semua pihak terkait untuk memastikan kebutuhan pokok masyarakat tetap tersedia dan terjangkau,” jelasnya.

Selain di Pasar Maren, pasar murah juga digelar serentak di Lapangan Gotong Royong, Kecamatan Dullah Selatan, serta di Ohoi Ngadi, Kecamatan Dullah Utara. Selanjutnya, kegiatan serupa akan dilaksanakan bergilir di Kecamatan Tayando Tam, Pulau Kur, dan Kur Selatan.


Klik DI SINI untuk ikuti VIDEO BERITA dari Kota Tual


Bagikan:

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Populer

Artikel terkait

WFA Segera Diterapkan Pemkab Aru, Tingkatkan Efisiensi-Kurangi Biaya Operasional

Sistem WFA memungkinkan pegawai untuk bekerja 3 hari di...

Bupati Kaidel: Musyawarah Adat Solusi Konflik Perbatasan Desa

Dobo, suaradamai.com - Bupati Kepulauan Aru, Timotius Kaidel, memimpin...

Polikant Raih Predikat Baik Sekali Simkatmawa 2025, Wadir III: ke Depan Harus Unggul

Ia berharap, karena Polikant hari ini telah mencapai predikat...

Inovasi Yogurt Anggur Laut dan VCO Hasil PBL Bioteknologi Perikanan Polikant di Ngilngof

“Terutama untuk Desa Ngilngof sebagai tempat wisata. Ketika wisatawan...