PPI Gelar Halal Bi Halal, Lekransy: Momen yang Patut Disyukuri

Lekransy menambahkan bahwa momen ini sangat berharga untuk saling memaafkan dan merefleksikan nilai-nilai solidaritas, toleransi, dan empati sebagai warga Kota Ambon dalam merajut persaudaraan dan mempererat rasa kekeluargaan.


Ambon, suaradamai.com – Staf Ahli Wali Kota Bidang Ekonomi, Pembangunan, dan Kesejahteraan Rakyat (KESRA), Ronald H. Lekransy, mengajak seluruh hadirin untuk bersyukur atas terselenggaranya kegiatan Halal Bi Halal Persatuan Pensiunan Indonesia (PPI) Kota Ambon yang digelar pada Rabu (23/4/25) di Aula Dinas PUPR Kota Ambon.

Mewakili Wali Kota Ambon dalam kegiatan tersebut, Lekransy menyampaikan bahwa Halal Bi Halal yang mengangkat tema “Eratkan Tali Silaturahmi, Kuatkan Iman, Tingkatkan Takwa Kepada Allah SWT Demi Terwujudnya Hubungan Persaudaraan yang Rukun” merupakan kekuatan yang dapat digunakan untuk membangun Ambon yang lebih baik, Ambon Par Samua.

“Halal Bi Halal yang biasa digelar pasca-Idulfitri adalah bentuk kearifan lokal yang patut dijaga, dirawat, dan dilestarikan. Ini adalah warisan leluhur yang mengajarkan kita pentingnya membangun silaturahmi dan memupuk kemitraan—baik dalam keluarga, pertemanan, maupun dalam relasi antara masyarakat dan pemerintah,” ujarnya.

Lekransy menambahkan bahwa momen ini sangat berharga untuk saling memaafkan dan merefleksikan nilai-nilai solidaritas, toleransi, dan empati sebagai warga Kota Ambon dalam merajut persaudaraan dan mempererat rasa kekeluargaan.

Ia juga menyampaikan harapan Pemerintah Kota Ambon agar PPI tidak hanya menjadi wadah perjuangan hak-hak pensiunan, tetapi juga menjadi mitra strategis pemerintah dalam mendukung program pembangunan dan pelayanan publik di Kota Ambon.

“Para pensiunan yang tergabung dalam PPI Kota Ambon adalah pribadi-pribadi terbaik yang telah berjasa besar membangun kota ini. Kami percaya mereka tetap memiliki semangat dan dedikasi untuk terus berkontribusi demi Ambon yang lebih baik,” tambahnya.

Lebih lanjut, Lekransy menegaskan bahwa visi pembangunan Kota Ambon lima tahun ke depan, yakni Ambon yang Manis, Inklusif, Toleran, dan Berkelanjutan, membutuhkan partisipasi dari semua elemen, termasuk dari PPI. Dengan dukungan semua pihak, 17 program prioritas Wali Kota dan Wakil Wali Kota Ambon dapat tercapai dan memberikan manfaat yang luas bagi masyarakat.

Menutup sambutannya, Lekransy yang juga menjabat sebagai Plt. Kepala Dinas Kominfo dan Persandian Kota Ambon, mengimbau seluruh pembina, pengurus, dan anggota PPI untuk senantiasa menjaga kesehatan serta mengajak warga kota mendukung dan mendoakan setiap langkah pemerintah dalam mewujudkan Ambon yang harmonis, aman, dan nyaman.


Bagikan:

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Populer

Artikel terkait

Lampaui Target 2025, Penumpang di PELNI Tembus 5,15 Juta Orang

Kepala Cabang Pelni Tual, Teguh Harisetiadi, menyampaikan bahwa realisasi...

Konflik di Ohoi Ngadi Berakhir, Wawali Tual: Tanpa Rasa Aman Pembangunan Tak Jalan

Tual, suaradamai.com - Pemerintah Kota (Pemkot) Tual bersama para...

Sah! Ini 3 Calon Direktur Polikant Periode 2025-2029

Kabalmay mengatakan, proses tahapan penyaringan ini sesuai dengan mekanisme...

Bupati Kaidel: Panen Raya 2026 Jadi Motivasi Petani Aru Dukung Program Nasional

Bupati Kaidel mengatakan, panen raya ini menjadi momentum untuk...