Resmi Dilantik, Ketua FPTI Malra Optimis Kembangkan Potensi SDA

Ikuti suaradamai.com dispot_imgspot_imgspot_imgspot_img

“Kita memiliki sumber daya manusia yang potensial. Dengan dilantik secara resmi pengurus FPTI Malra saat ini, kita optimis untuk mengembangkan potensi-potensi itu,” jelas Nawawi.


Langgur, suaradamai.com – Ketua Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) Cabang Maluku Tenggara Mohamad Nawawi Namsa yang baru dilantik menyampaikan optimis untuk mengembangkan potensi sumber daya manusia.

Pukul 10.00 WIT bertempat di aula kantor Bupati Maluku Tenggara, Ketua Umum FPTI Provinsi Maluku Rovik Akbar Afifudin melantik 23 pengurus cabang FPTI Maluku Tenggara, Senin (14/6/2021).

Selesai dilantik, Mohammad Nawawi Namsa selaku ketua FPTI Malra menjelaskan, akan berupaya untuk meningkatkan harkat dan martabat Maluku Tenggara melalui ajang olahraga panjat tebing.

“Kita memiliki sumber daya manusia yang potensial. Dengan dilantik secara resmi pengurus FPTI Malra saat ini, kita optimis untuk mengembangkan potensi-potensi itu,” jelas Nawawi.

Beberapa anggota pengurus telah memiliki pengalaman dan skill yang memadai, kata dia, namun mereka akan dikirim untuk belajar lebih jauh lagi hingga menjadi seorang pelatih profesional, sehingga ketika mereka kembali, akan mampu mendidik bibit-bibit muda yang potensial sehingga bisa bersaing sampai pada tingkatan nasional maupun mancanegara.

Nawawi mengaku pihaknya akan membenahi hal hal yang mendukung program federasi mereka.

“Semua dikarenakan FPTI Malra baru saja dibentuk dan dilantik, sehingga kami akan berupaya untuk melakukan pengadaan sarana prasarana fasilitas olahraga untuk perkembangan kedepan,” pungkas Nawawi.

Editor: Petter Letsoin


Ikuti suaradamai.com dispot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Ronald Tethool

Sosok inspiratif yang berhasil memajukan pariwisata Ngurbloat, Kepulauan Kei, Maluku.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

KOMENTAR TERBARU