Ucap Selamat Hari Pers Nasional dengan Ilustrasi Meriah, Jokowi Juga Makan Duren Bareng Pimpinan Media

Tidak hanya ucapan di media sosial dan menghadiri secara langsung peringatan Hari Pers Nasional di Kota Medan, sebelumnya, pada Rabu malam (8/2/2023) di Si Bolang Durian Medan, Jokowi dan Ibu Iriana Joko Widodo menikmati durian bersama sejumlah pemimpin redaksi (Pemred) media nasional dan media lokal Sumatra Utara.

Tiba sekitar pukul 20.35 WIB, Jokowi yang mengenakan kaus lengan panjang berwarna coklat bersama Ibu Iriana disambut antusiasme warga yang juga berada di rumah makan durian tersebut.

Setelahnya, Jokowi tampak langsung menghampiri dan menyapa satu persatu para pemimpin redaksi yang hadir di sana.

Dalam suasana santai tersebut, Jokowi terlihat berbaur dan duduk bersama pemred yang hadir sambil menikmati durian bersama.

Dia juga tampak bersenda gurau dan berfoto bersama dengan mereka.

Editor: Labes Remetwa


Bagikan:

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Populer

Artikel terkait

WFA Segera Diterapkan Pemkab Aru, Tingkatkan Efisiensi-Kurangi Biaya Operasional

Sistem WFA memungkinkan pegawai untuk bekerja 3 hari di...

Bupati Kaidel: Musyawarah Adat Solusi Konflik Perbatasan Desa

Dobo, suaradamai.com - Bupati Kepulauan Aru, Timotius Kaidel, memimpin...

Polikant Raih Predikat Baik Sekali Simkatmawa 2025, Wadir III: ke Depan Harus Unggul

Ia berharap, karena Polikant hari ini telah mencapai predikat...

Inovasi Yogurt Anggur Laut dan VCO Hasil PBL Bioteknologi Perikanan Polikant di Ngilngof

“Terutama untuk Desa Ngilngof sebagai tempat wisata. Ketika wisatawan...