Ungguli Uruguay, Penggemar Fanatik Argentina Bikin Heboh Kota Tual

Tambahan tiga angka membawa Argentina ke puncak klasemen Grup B dengan empat angka dari dua laga.


Tual, suaradamai.com – Argentina memetik kemenangan penting atas Uruguay 1-0 di lanjutan fase Group Copa America. Gol tunggal dicetak Rodriguez hasil umpan Lionel Messi di menit ke-13.

Tim Tango mampu mempertahankan keunggulan 1-0 hingga laga berakhir. Tambahan tiga angka membawa Argentina ke puncak klasemen Grup B dengan empat angka dari dua laga.

Hal tersebut nyaris membuat para penggemar tim Tango di Kota Tual bergembira, merayakan kemenangan tim kesayangan mereka.

Ribuan penggemar tim Tango turun ke jalanan dengan memakai atribut Argentina seperti bendera, kostum, hingga hiasan-hiasan unik di wajah, tubuh, hingga kendaraan-kendaraan yang dipakai untuk pawai.

kondisi pawai kemenangan argentina di wilayah tual foto henrik suaradama 2 Suaradamai.com

Tidak hanya kendaraan roda dua yang mendominasi, sebagian penggemar fanatik juga turun ke jalan dengan truk. Bahkan ada juga yang berjalan kaki, berdiri di emperan jalan mengibarkan bendera Argentina sambil bersorak.

Selain penggemar di Kota Tual, ratusan penggemar dari seputaran Kota Langgur juga ikut dalam pawai kemenangan itu.

Sekalipun diguyur hujan, para penggemar tetap bereuforia mengelilingi kota. Aksi tersebut dilanjutkan ke batas Kota Langgur. Namun demi keamanan dan ketertiban, pihak keamanan tidak mengizinkan untuk melakukan aksi pawai di seputaran Kota Langgur. Hal tersebut terjadi akibat pawai dari penggemar timnas-timnas sebelumnya yang dinilai anarkis oleh pihak keamanan.

Hal tersebut tidak menurunkan semangat para penggemar tim Tango. Mereka kembali melakukan pawai mengelilingi Kota Tual.

Hingga Pukul 14.00, euforia penggemar Lionel Messi dkk masih bergetar di pusat Kota Tual. Pawai tersebut menimbulkan macet panjang di beberapa jalan di wilayah Kota Tual.  Macet total juga terjadi di  kawasan Watdek hingga Wearhir.

kondisi pawai kemenangan argentina di wilayah tual foto henrik suaradama 1 Suaradamai.com

Tidak hanya di dunia nyata, euforia tersebut juga ramai di media sosial.

Editor: Henrik Toatubun


Bagikan:

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Populer

Artikel terkait

WFA Segera Diterapkan Pemkab Aru, Tingkatkan Efisiensi-Kurangi Biaya Operasional

Sistem WFA memungkinkan pegawai untuk bekerja 3 hari di...

Bupati Kaidel: Musyawarah Adat Solusi Konflik Perbatasan Desa

Dobo, suaradamai.com - Bupati Kepulauan Aru, Timotius Kaidel, memimpin...

Polikant Raih Predikat Baik Sekali Simkatmawa 2025, Wadir III: ke Depan Harus Unggul

Ia berharap, karena Polikant hari ini telah mencapai predikat...

Inovasi Yogurt Anggur Laut dan VCO Hasil PBL Bioteknologi Perikanan Polikant di Ngilngof

“Terutama untuk Desa Ngilngof sebagai tempat wisata. Ketika wisatawan...