Para pemuda Aru menilai kunjungan Duta Vatikan bukan sekadar agenda keagamaan, tetapi juga memiliki nilai strategis dalam memperkuat persatuan dan toleransi antarumat beragama.
Dobo, suaradamai.com – Sebanyak 10 Organisasi Kepemudaan (OKP) dan Organisasi Kemasyarakatan (Ormas) di Kepulauan Aru secara resmi menyatakan dukungan penuh terhadap kunjungan pastoral Duta Besar Tahta Suci Vatikan untuk Indonesia Mgr. Piero Pioppo.
Pernyataan dukungan tersebut disampaikan dalam konferensi pers yang digelar di Rumah Uskup, Dobo, pada Kamis (10/7/2025).
Adapun organisasi yang menyatakan dukungannya adalah Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI), Angkatan Muda Gereja Protestan Maluku (AMGPM), Pemuda Pancasila, Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia (GAMKI), Pemuda Katolik, Wanita Katolik Republik Indonesia (WKRI).
Kemudian, Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia (PMKRI), Himpunan Mahasiswa Islam (HMI), Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia (GMKI), dan Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI).
“Kami sepakat untuk mendukung 100 persen kegiatan kunjungan pastoral Duta Besar Tahta Suci Vatikan untuk Indonesia Mgr. Piero Pioppo di Keuskupan Amboina wilayah Kepulauan Aru,” ungkap Sekretaris AMGPM Daerah Pulau-pulau Aru Deddy Jauply, saat membacakan pernyataan sikap dalam konferensi pers.
Kunjungan Duta Vatikan ini direncanakan dalam rangka Dedikasi Gereja Sta. Maria de Fatima Dobo dan Gereja St. Yoseph Dobo, pembinaan iman umat, ret-ret pastores, serta tahbisan imam.
Para pemuda Aru menilai kunjungan ini bukan sekadar agenda keagamaan, tetapi juga memiliki nilai strategis dalam memperkuat persatuan dan toleransi antarumat beragama.
“Kami menyadari bahwa sesungguhnya peristiwa ini merupakan momentum untuk menunjukkan kepada Indonesia dan kepada dunia bahwa Aru Adalah Laboratorium Toleransi Umat Beragama,” ungkap Jauply.
Sebab itu, para pemuda menyerukan kepada seluruh masyarakat Kepulauan Aru untuk turut mendukung kelancaran kegiatan ini dengan menjaga ketertiban, keamanan, serta kebersihan lingkungan.
“Kami mengajak seluruh masyarakat untuk berdoa bersama demi kelancaran kegiatan ini. Dan semoga kita semua diberkati oleh Yang Maha Kuasa,” imbuh Ketua DPD BKPRMI Kepulauan Aru Alam Djilfufin, saat membacakan peryataan sikap.
Editor: Labes Remetwa





