Butuh 355 Guru, Disdikbud Tual Gelar Tes Internal Guru Kontrak

“Yang kami butuhkan saat ini adalah guru kelas di seluruh lembaga pendidikan se-Kota Tual,” kata Mudatsir.


Tual, suaradamai.com – Kota Tual saat ini masih kekurangan 355 tenaga guru. Mengatasi hal itu, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan setempat melaksanakan tes internal bagi guru kontrak.

“Langkah ini diambil karena saat ini, pengisian tenaga guru tidak memenuhi standar kuantitas lembaga pendidikan, baik di taman kanak-kanak (TK), sekolah dasar (SD) maupun sekolah menengah pertama (SMP),” jelas Plt. Kepala Disdikbud Tual Mudatsir Tamher kepada wartawan di ruang kerjanya, belum lama ini.

Mudatsir menambahkan, pihaknya harus melakukan tes untuk memastikan bahwa peserta yang lulus merupakan guru yang bisa diandalkan. “Yang kami butuhkan saat ini adalah guru kelas di seluruh lembaga pendidikan se-Kota Tual,” tambah dia.

Dia juga menambahkan, dari 355 tenaga guru kontrak tersebut, 33 guru akan diperuntukkan bagi tingkatan Taman Kanak-kanak (TK), sedangkan yang lainnya akan disebar ke SD dan SMP.

Mudatsir harap, melalui tes ini, semua tenaga guru yang lulus dan siap mengabdi dapat menjalankan tugas dengan baik dengan memaksimalkan semua potensinya.

Editor: Labes Remetwa


Dari 355 tenaga guru kontrak tersebut, 33 guru diperuntukkan bagi TK, sedangkan yang lainnya akan disebar ke SD dan SMP.


Baca juga:

Bagikan:

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Populer

Artikel terkait

Lampaui Target 2025, Penumpang di PELNI Tembus 5,15 Juta Orang

Kepala Cabang Pelni Tual, Teguh Harisetiadi, menyampaikan bahwa realisasi...

Konflik di Ohoi Ngadi Berakhir, Wawali Tual: Tanpa Rasa Aman Pembangunan Tak Jalan

Tual, suaradamai.com - Pemerintah Kota (Pemkot) Tual bersama para...

Sah! Ini 3 Calon Direktur Polikant Periode 2025-2029

Kabalmay mengatakan, proses tahapan penyaringan ini sesuai dengan mekanisme...

Bupati Kaidel: Panen Raya 2026 Jadi Motivasi Petani Aru Dukung Program Nasional

Bupati Kaidel mengatakan, panen raya ini menjadi momentum untuk...