Pencanangan ini ditandai dengan penyerahan Bendera Merah Putih kepada Perwakilan Camat dan Lurah, yang diwakili Camat Sirimau dan Lurah Hunipopu.
Ambon, suaradamai.com – Pemerintah Kota (Pemkot) Ambon mendukung gerakan nasional Pembagian 10 Juta Bendera Merah Putih, dengan melakukan pencanangan pada Senin (08/08/2022), di lapangan parkir Balai Kota Ambon, dipimpin Sekretaris Kota Ambon, Agus Ririmasse.
Pencanangan ini ditandai dengan penyerahan Bendera Merah Putih kepada Perwakilan Camat dan Lurah, yakni Camat Sirimau dan Lurah Hunipopu.
Dalam arahannya usai penyerahan Bendera Merah Putih, Sekkot katakan penyerahan bendera merah putih ini nantinya akan diberikan juga kepada semua ASN dan akan dibagikan juga kepada masyarakat umum
Kemudian Bendera Merah Putih diberikan juga kepada OPD yang memiliki desa binaan.
“Bendera Merah Putih akan diberikan juga kepada OPD yang memiliki desa binaan, untuk selanjutnya akan diteruskan ke desa-desa tersebut. Penyerahan harus dilakukan sebelum tanggal 16 Agustus,” tandas Sekkot.

Usai pencanangan, Sekkot bersama pimpinan OPD dan ASN, membagikan bendera Merah Putih di jalan AY Patty.
Baca juga:





