Banggar DPRD Malra Lanjut Bahas Ranperda APBD 2023 Bersama OPD

Sesuai informasi, malam ini juga akan dilaksanakan Paripurna Penetapan APBD Tahun Anggaran 2023 yang diawali dengan penyampaian pendapat akhir fraksi-fraksi.


Langgur, suaradamai.com – Usai penandatanganan dokumen Kebijakan Umum Anggaran (KUA) dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (PPAS) APBD 2023, Banggar DPRD Kabupaten Maluku Tenggara (Malra) melanjutkan pembahasan Ranperda APBD 2023 dengan pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

Agenda tersebut diawali dengan rapat Banggar DPRD bersama Koordinator dan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) setempat. Setelah itu dilanjutkan dengan para pimpinan OPD beserta para camat.

Rapat dipimpin langsung oleh Ketua Banggar yang juga adalah Ketua DPRD setempat Minduchri Kudubun, didampingi Wakil Ketua  Alberth Efruan dan Yohanis Bosko Rahawarin, di Langgur, Rabu (30/11/2022).

Oleh pimpinan Banggar, para pimpinan OPD dan juga camat-camat dalam rapat tersebut diminta untuk menyampaikan pagu anggaran tahun 2023 dan peruntukkannya.

Untuk diketahui, pembahasan Ranperda APBD Tahun Anggaran 2023 yang dilakukan oleh DPRD Malra tersebut digelar secara maraton, mengingat sesuai ketentuan peratran perudang-undangan, batas pembahasan APBD Induk Tahun 2023 selesai tanggal 30 November 2022.

Sesuai informasi, malam ini juga akan dilaksanakan Paripurna Penetapan APBD Tahun Anggaran 2023 yang diawali dengan penyampaian pendapat akhir fraksi-fraksi.

Editor: Labes Remetwa


Baca juga:

Bagikan:

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Populer

Artikel terkait

WFA Segera Diterapkan Pemkab Aru, Tingkatkan Efisiensi-Kurangi Biaya Operasional

Sistem WFA memungkinkan pegawai untuk bekerja 3 hari di...

Bupati Kaidel: Musyawarah Adat Solusi Konflik Perbatasan Desa

Dobo, suaradamai.com - Bupati Kepulauan Aru, Timotius Kaidel, memimpin...

Polikant Raih Predikat Baik Sekali Simkatmawa 2025, Wadir III: ke Depan Harus Unggul

Ia berharap, karena Polikant hari ini telah mencapai predikat...

Inovasi Yogurt Anggur Laut dan VCO Hasil PBL Bioteknologi Perikanan Polikant di Ngilngof

“Terutama untuk Desa Ngilngof sebagai tempat wisata. Ketika wisatawan...