“Kita membuat satu momentum yang tidak pernah dilakukan oleh kabupaten, yang mana di hari kemerdekaan seperti ini, di masa-masa yang lalu, kabupaten ini selama berdiri, tidak pernah ada kepala daerah yang turut partisipasi dalam acara jalan santai bersama untuk memperingati hari 17 Agustus ini,” ucap Kaidel.
Dobo, suaradamai.com – Bupati dan Wakil Bupati Kepulauan Aru, Timotius Kaidel dan Muhammad Djumpa beserta para jajaran turut meramaikan lomba gerak jalan indah menyongsong HUT ke-80 RI yang digelar di pusat Kota Dobo, Rabu (13/8/25).
Terjun langsung sebagai peserta gerak jalan indah, barisan Bupati Kaidel disambut gembira oleh masyarakat yang menonton langsung di sekitar Toko Elsyadai hingga Lapangan Yosudarso Dobo.
Bupati Kaidel saat diwawancarai suaradamai.com di lokasi finish mengatakan, momentum ini menjadi yang pertama di Aru.
“Kita membuat satu momentum yang tidak pernah dilakukan oleh kabupaten, yang mana di hari kemerdekaan seperti ini, di masa-masa yang lalu, kabupaten ini selama berdiri, tidak pernah ada kepala daerah yang turut partisipasi dalam acara jalan santai bersama untuk memperingati hari 17 Agustus ini,” ucap Kaidel.
Ia mengatakan, momen pertamanya dengan Djumpa sebagai bupati dan wakil bupati dimanfatkan untuk membangun suatu kebersamaan antara Forkopimda, masyarakat, tokoh agama, tokoh masyarakat, pemuda dan semua masyarakat di Kepulauan Aru.
“Untuk merayakan ulang tahun kemerdekaan ini dengan meriah di kabupaten Kepulauan Aru,” ucap Kaidel.
Ia berharap momen-momen seperti ini terus ditingkatkan di Bumi Jar Garia ini.
“Terus memupuk rasa kebangsaan bersama, supaya rasa kebersamaan cinta negara ini terus dikukuhkan. Mulai dari tingkat pemerintah kabupaten, Forkompinda, dan tokoh-tokoh masyarakat untuk bagaimana menjadi contoh bagi masyarakat merayakan semua momen-momen penting negara seperti ini,” imbuh Kaidel.
Wakil Bupati Muhammad Djumpa mengatakan, momen ini sangat meriah dan spesial, karena semua elemen masyarakat menyambut baik dan terlibat di dalamnya.
“Untuk meriahkan ulang tahun negara juga untuk menyehatkan masyarakat kita, seluruh masyarakat bisa terlibat di dalamnya dan alhamdulillah hari ini sangat ramai,” ucap Djumpa.
“Mudah-mudahan kita semua dalam kondisi sehat, supaya kita bisa membangun Kabupaten Kepulauan Aru yang lebih baik di hari hari yang akan datang,” tambahnya.
Salah satu warga, Yohana yang melihat barusan rombongan bupati tiba langsung menerobos keramaian dan mengabadikan momen tersebut.
“Kapan lagi liat katong pung bupati turun langsung baris (gerak jalan) begini, antua terbaik memang,” ucapnya kepada Suara Damai.
Klik DI SINI untuk ikuti VIDEO BERITA dari Kabupaten Kepulauan Aru





