BerandaSosialAyor Kosepa Jadi Bakal Calon Tunggal Ketum BPC HIPMI Teluk Bintuni

Ayor Kosepa Jadi Bakal Calon Tunggal Ketum BPC HIPMI Teluk Bintuni

Ayor Kosepa berkomitmen mendorong pertumbuhan ekonomi Tanah Sisar Matiti melalui peran Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Teluk Bintuni.


Bintuni, suaradamai.comHIPMI Kabupaten Teluk Bintuni, Papua Barat, resmi menutup tahapan pendaftaran Calon Ketua Umum Badan Pengurus Cabang (BPC), pada Sabtu (7/6/2025) malam.

Dalam kesempatan itu, Ayor Kosepa menjadi satu-satunya bakal calon yang mengembalikan berkas alias resmi mendaftar.

Ayor yang juga merupakan anggota DPRD Kabupaten Teluk Bintuni, berkomitmen mendorong pertumbuhan ekonomi Tanah Sisar Matiti melalui HIPMI.

Politisi Partai Golkar itu sejak awal tertarik dengan HIPMI, karena ia menilai peran organisasi ini penting dalam mendorong pengusaha muda menjadi salah satu penggerak ekonomi di daerah.

“Saya lihat di daerah kita ini, pengusaha lokal butuh wadah untuk mereka berkecimpung di dalam, untuk melaksanakan mereka punya usaha. HIPMI ini bisa memberikan pelatihan untuk bagaimana orang berusaha dengan baik, manajemennya baik,” ungkap Ayor.

“Itu salah satu motivasi yang mendorong saya masuk ke dalam sini [HIPMI], supaya kita punya kawan-kawan pengusaha lokal ini bagaimana kita sama-sama ada di dalam sini untuk buat ekonomi di Bintuni bisa lebih baik,” imbuh Ayor.

Lebih lanjut Ayor menambahkan, ia bakal mengajak pemuda untuk bergabung dengan organisasi HIPMI. Selanjutnya, bekerja sama dengan pemerintah daerah dan seluruh elemen untuk memajukan Teluk Bintuni.

“Kalau saya lihat HIPMI terdahulu, menurut kacamata saya, HIPMI kurang disuport. Kalau saya terpilih nanti, mudah-mudahan kita bisa berkolaborasi dengan pemerintah daerah agar mengembangkan perekonomian di Teluk Bintuni,” ujar Kosepa.

Sebagai informasi, pencalonan Ayor Kosepa menuju 01 HIPMI Teluk Bintuni dalam proses verifikasi berkas. Jika ditetapkan sebagai calon, HIPMI Teluk Bintuni bakal menggelar Musyawarah Cabang (Muscab) dalam waktu dekat.

Editor: Labes Remetwa


ARTIKEL TERKAIT
- Advertisment -
- Advertisment -

TERPOPULER

- Advertisment -

KOMENTAR TERBARU