Brimob Kembali Memberikan Sosialiasi dan Penyemprotan Cairan Disinfektan

IMG 20200612 WA0009 Suaradamai.com

AMBON- Upaya mencegah penularan virus corona atau COVID-19 tidak hanya dilakukan di pusat kota, tapi juga di Dusun-dusun terpencil dan terisolir seperti yang dilakukan oleh Personil Kompi 1 Batalyon A Satbrimob Polda Maluku.

“Belum pernah ada dari pihak pemerintah yang datang memberikan Sosialisasi tentang Pencegahan Covid-19 di daerah kami dan saat ini Personil Kompi 1 Batalyon A Pelopor yang pertama kali melakukan Sosialisasi serta penyemprotan disinfektan di rumah-rumah warga” ungkap Ketua Rt 002 Dusun Batu Tagepe Desa Poka, Bapak Lampily.

 Dalam kegiatan ini Personil Kompi 1 Batalyon A Pelopor yang dipimpin oleh Brigadir Sumardi memberikan Sosialiasi tentang Pencegahan Wabah COVID-19 sekaligus penyemprotan cairan disinfektan di rumah-rumah warga Dusun tersebut.

Brigadir Sumardi menjelaskan bahwa sosialisasi serta penyemprotan ini merupakan bentuk kepedulian Kami Brimob Polri kepada masyarakat dalam rangka mencegah serta memutus penyebaran  Covid-19 di Kota Ambon.

Masyarakat diharapkan agar mentaati aturan ataupun protokoler kesehatan dari pemerintah. Agar pandemik COVID-19 ini segera berakhir.

IMG 20200612 WA0008 Suaradamai.com

Brigadir Sumardi menghimbau warga jangan keluar rumah jika tidak ada keperluan mendesak,  menunda bepergian ke tempat-tempat keramaian. Selain itu jaga jarak bila bertemu siapapun, hindari jabat tangan atau bersentuhan langsung, rajin cuci tangan menggunakan sabun dan air mengalir, serta selalu menggunakan masker ” katanya. (Chintia Samangun)

Bagikan:

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Populer

Artikel terkait

Inovasi Yogurt Anggur Laut dan VCO Hasil PBL Bioteknologi Perikanan Polikant di Ngilngof

“Terutama untuk Desa Ngilngof sebagai tempat wisata. Ketika wisatawan...

Lampaui Target 2025, Penumpang di PELNI Tembus 5,15 Juta Orang

Kepala Cabang Pelni Tual, Teguh Harisetiadi, menyampaikan bahwa realisasi...

Konflik di Ohoi Ngadi Berakhir, Wawali Tual: Tanpa Rasa Aman Pembangunan Tak Jalan

Tual, suaradamai.com - Pemerintah Kota (Pemkot) Tual bersama para...

Sah! Ini 3 Calon Direktur Polikant Periode 2025-2029

Kabalmay mengatakan, proses tahapan penyaringan ini sesuai dengan mekanisme...