Dulu Rival dan Kini Jadi Rekan Kerja, Prabowo Bangga dengan Jokowi

Ikuti suaradamai.com dispot_imgspot_imgspot_imgspot_img

“Bukan saja saya merasa tidak salah, sekarang saya merasa bersyukur dan saya merasa bangga telah bergabung dengan Presiden Joko Widodo,” lanjutnya.


Jakarta, suaradamai.com – Ketua Umum (Ketum) Partai Gerindra, Prabowo Subianto mengungkapkan isi hatinya setelah bergabung dalam pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Diketahui, Prabowo sendiri merupakan rivalnya Jokowi saat berkompetisi dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2014 dan 2019. Namun Jokowi berhasil mengalahkannya dalam dua kali pilpres.

Menteri Pertahanan (Menhan) di Kabinet Indonesia Maju itu mengungkapkan isi hatinya saat memberi sambutan di acara Istigasah dan Doa Bersama Rabithah Melayu-Banjar di Kabupaten Tabalong, Kalimantan Selatan (Kalsel) Jumat (17/3/2023) yang juga dihadiri Jokowi.

“Saudara sekalian, sebagai Menteri Pertahanan dalam kabinet Pak Joko Widodo, saya ingin menyampaikan bahwa saya merasa tidak salah saya bergabung dengan Presiden Joko Widodo,” ujar Prabowo sebagaimana dilansir dari rekaman pidato yang dibagikan asisten pribadinya baru-baru ini.

“Bukan saja saya merasa tidak salah, sekarang saya merasa bersyukur dan saya merasa bangga telah bergabung dengan Presiden Joko Widodo,” lanjutnya.

Ketua Umum Partai Gerindra itu lantas membeberkan pengalamannya saat menjadi lawan Jokowi dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2014 dan 2019.

Prabowo mengakui, saat itu dirinya dan Jokowi adalah sebagai rival politik. “Saya sebagaimana kalian mungkin ketahui, masa tidak tahu ? Tahu kan, saya dulu rivalnya Pak Jokowi. Tapi itulah, itulah, di situ bangsa lain negara lain bingung lihat bangsa Indonesia, bingung,” tuturnya.

“Bagaimana bisa dua rival, dua tokoh kok begitu selesai pertandingan kok jadi satu, di negara lain sulit-sulit,” kata Prabowo.

Ia pun menceritakan kondisi di Amerika Serikat (AS) yang disebut-sebut sebagai sesepuh sistem demokrasi. Di negara itu, dua partai besar, yakni Partai Demokrat dan Partai Republik saat ini tak bisa akur bersama.

“Sekarang dua partai besar kalau masuk ruangan katanya lihat-lihatan. Tidak mau duduk bersama,” katanya.

Oleh karenanya Indonesia ingin memberikan contoh sebaliknya. Sebab saat ini banyak negara yang melihat situasi di Indonesia.

“Kita memberi contoh sekarang, banyak negara-negara lihat ke kita, kalau sudah untuk kepentingan rakyat, kalau sudah untuk kepentingan bangsa dan negara, kita akan mengutamakan kepentingan bangsa dan negara,” tutur Prabowo.

“Saya saksi, saya melihat komitmen Pak Jokowi untuk rakyat luar biasa, beliau berpikirnya selalu untuk rakyat kecil. Saya tuh akhirnya harus mengakui dalam hal memimpin negara saya harus belajar dari Pak Joko Widodo,” tambahnyao

Ikuti suaradamai.com dispot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Ronald Tethool

Sosok inspiratif yang berhasil memajukan pariwisata Ngurbloat, Kepulauan Kei, Maluku.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

KOMENTAR TERBARU