Jelang HUT Gegana Ke-47, Brimob Polda Maluku Ikut Kompetisi Virtual Run

Peserta Virtual Run, dan pendamping menerima arahan dari Wadanden Gegana Satbrimob Polda Maluku dan dilanjutkan dengan kegiatan stretching.


Ambon, suaradamai.com – Jelang HUT Pasukan Gegana Korps Brimob Polri ke – 47, Satbrimob Polda Maluku Detasemen Gegana melaksanakan kegiatan Virtual Run dengan target jarak tempuh 47 km.

Kegiatan Virtual Run diawasi langsung oleh Wakil Komandan Detasemen Gegana AKP Rudi Muskitta, di dampingi Pasi Ops Den Gegana Iptu A. Manullang yang juga turut berlari mendampingi langsung anggota yang melaksanakan Virtual Run.

Dansat Brimob Polda Maluku yang diwakili oleh Wadanden Gegana AKP Muskitta, mengatakan, kegiatan ini kita laksanakan berdasarkan perintah Danpas Gegana Korps Brimob Polri dalam rangka HUT Pasukan Gegana Korps Brimob Polri yang ke – 47.

“Kita melaksanakan kegiatan virtual run dalam rangka Memperingati HUT Gegana ke-47 yang diikuti sebanyak 10 personel Detasemen Gegana Satuan Brimob Polda Maluku yang dimulai setiap harinya pada pukul 05.00 WIT,” ujar Wadanden Gegana pada Jum’at (19/11/2021).

Sebelumnya, peserta Virtual Run dan pendamping melaksanakan apel pengecekan Personel di Markas Detasemen Gegana, dilanjutkan bergerak menuju titik Start yang sudah di tentukan.

Peserta Virtual Run, dan pendamping menerima arahan dari Wadanden Gegana Satbrimob Polda Maluku dan dilanjutkan dengan kegiatan stretching.

“Peserta Virtual Run melaksanakan pengecekan hasil Virtual Run di aplikasi Strava dengan jarak yang didapat masing-masing peserta, kemudian hasilnya di upload di website Virtual Run Pas Gegana,” bebernya.

Pelaksanaan Virtual Run akan dilaksanakan kembali hingga setiap peserta menyelesaikan jarak 47 KM dengan batas waktu 21 November 2021.

Rute virtual run yaitu di luar lingkungan seputaran Mako Satbrimob Polda Maluku, di Mulai kampung telaga Kodok menuju Desa Nania yang menempuh jarak 7 Km, serta di lanjutkan lagi pada rute lain setiap harinya.

Editor: Petter Letsoin


Baca juga:

Bagikan:

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Populer

Artikel terkait

Inovasi Yogurt Anggur Laut dan VCO Hasil PBL Bioteknologi Perikanan Polikant di Ngilngof

“Terutama untuk Desa Ngilngof sebagai tempat wisata. Ketika wisatawan...

Lampaui Target 2025, Penumpang di PELNI Tembus 5,15 Juta Orang

Kepala Cabang Pelni Tual, Teguh Harisetiadi, menyampaikan bahwa realisasi...

Konflik di Ohoi Ngadi Berakhir, Wawali Tual: Tanpa Rasa Aman Pembangunan Tak Jalan

Tual, suaradamai.com - Pemerintah Kota (Pemkot) Tual bersama para...

Sah! Ini 3 Calon Direktur Polikant Periode 2025-2029

Kabalmay mengatakan, proses tahapan penyaringan ini sesuai dengan mekanisme...