Kolaborasi Polikant dan Pemkot Tual untuk Penguatan Pembangunan Daerah

Apalagi kata Jusron pengabdian masyarakat yang sesuai dengan program-program pemerintah di sektor perikanan dan kelautan.


Tual, suaradamai.com – Penandatanganan kesepakatan bersama antara Politeknik Perikanan Negeri Tual (Polikant) dengan Pemerintah Kota Tual berlangsung di Balai Kota Tual, Rabu (1/10/2025).

Penandatanganan kesepakatan ini menandai kerjasama Polikant dan Pemkot Tual di bidang pendidikan, penelitian, dan pembangunan Kota Tual.

Kesepakatan ini ditandatangani langsung oleh Direktur Polikant, Jusron Rahayaan dan Wali Kota Tual, Akhmad Yani Renuat.

Direktur Polikant, Jusron Rahayaan mengatakan, Polikant terus berupaya untuk menyiapkan sumber daya manusia yang siap berkolaborasi dengan pemerintah untuk pembangunan daerah.

“Polikant lebih cenderung untuk bagaimana menyiapkan sumber daya manusia (SDM), mahasiswa, sumber daya dosen, peneliti, untuk mensuport kegiatan pengabdian masyarakat yang dilakukan,” ucap Jusron.

Apalagi kata Jusron pengabdian masyarakat yang sesuai dengan program-program pemerintah di sektor perikanan dan kelautan.

“Ini kolaboratif untuk mendukung kegiatan-kegiatan pemerintah daerah di masyarakat,” ucapnya.

Posisi Polikant dalam kerjasama ini kata Jusron adalah bagaimana para dosen terlibat mendampingi, meneliti, atau mengkombinasikan karya-karya pengabdian yang langsung menyentuh masyarakat.

“Dan menyeimbangkan program-program pemerintah,” imbuhnya.

Ia kembali menegaskan pentingnya kolaborasi untuk penguatan pembangunan daerah.


Bagikan:

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Populer

Artikel terkait

WFA Segera Diterapkan Pemkab Aru, Tingkatkan Efisiensi-Kurangi Biaya Operasional

Sistem WFA memungkinkan pegawai untuk bekerja 3 hari di...

Bupati Kaidel: Musyawarah Adat Solusi Konflik Perbatasan Desa

Dobo, suaradamai.com - Bupati Kepulauan Aru, Timotius Kaidel, memimpin...

Polikant Raih Predikat Baik Sekali Simkatmawa 2025, Wadir III: ke Depan Harus Unggul

Ia berharap, karena Polikant hari ini telah mencapai predikat...

Inovasi Yogurt Anggur Laut dan VCO Hasil PBL Bioteknologi Perikanan Polikant di Ngilngof

“Terutama untuk Desa Ngilngof sebagai tempat wisata. Ketika wisatawan...