Maluku Tenggara Kini Punya Gedung CAT: Mampu Tampung 100 Orang

Pembangunan gedung CAT Malra memakan anggaran Rp3,5 miliar, memiliki daya tampung 100 orang.


Langgur, suaradamai.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Maluku Tenggara (Malra) kini memiliki gedung Computer Assisted Test (CAT), yang digunakan untuk seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS).

Gedung CAT berlokasi di lingkungan Kantor Bupati baru di Jalan Langgur-Debut, baru diresmikan oleh Gubernur Maluku Murad Ismail dalam agenda Kunjungan Kerjanyanya (Kunker) di Malra, 1-4 Mei 2023.

Bupati Malra M. Thaher Hanubun dalam laporannya menjelaskan bahwa pembangunan gedung CAT sudah menjadi syarat bagi suatu daerah dalam merekrut pegawai baru.

Selama ini, Pemkab Malra menggelar seleksi CPNS di gedung-gedung sekolah. Dengan adanya gedung baru ini, Pemkab Malra, kata Bupati, dapat melakukan tes di gedung sendiri.

Ia menambahkan, pembangunan gedung CAT Malra memakan anggaran Rp3,5 miliar, memiliki daya tampung 100 orang.

“Komputer yang tersedia baru 50 unit,” imbuh Bupati dalam laporannya pada acara peresmian, Selasa (2/5/2023), sembari memastikan akan melengkapi.

Selain itu, fasilitas yang sudah tersedia antara lain meubeler dan perabot, peralatan operator dan studio, CCTV, perangkat keamanan, pendingin ruangan, dan beberapa perangkat lainnya.

Bupati menuturkan, meskipun Maluku Tenggara merupakan kabupaten induk yang telah melahirkan 3 kabupaten dan 1 kota, namun sebagian besar sarana prasarananya dibangun sendiri sejak pemerintahan Andreas Rentanubun-Yunus Serang (AYU), hingga kini Muhammad Thaher Hanubun-Petrus Beruatwarin (MTH-PB).

Sedikit demi sedikit, Maluku Tenggara berupaya memenuhi fasilitas pemerintahan yang dibutuhkan.

Dalam acara peresmian itu, dihadiri Pangdam XVI/Pattimura Mayjen TNI Ruruh A. Setyawibawa, Kepala Badan Intelijen Negara Daerah (Kabinda) Maluku Brigjen TNI Anton Irianto Popang, Danrem 151/Binaya Kolonel Inf Aminton Manurung, dan Sekda Maluku Sadali Ie bersama jajaran pimpinan OPD.

Peresmian Gedung CAT Maluku Tenggara ditandai dengan penandatangnaan prasasti dan pengguntingan pita. Selanjutnya rombongan Gubernur meninjau gedung tersebut.

Editor: Labes Remetwa


Baca juga:

Bagikan:

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Populer

Artikel terkait

Inovasi Yogurt Anggur Laut dan VCO Hasil PBL Bioteknologi Perikanan Polikant di Ngilngof

“Terutama untuk Desa Ngilngof sebagai tempat wisata. Ketika wisatawan...

Lampaui Target 2025, Penumpang di PELNI Tembus 5,15 Juta Orang

Kepala Cabang Pelni Tual, Teguh Harisetiadi, menyampaikan bahwa realisasi...

Konflik di Ohoi Ngadi Berakhir, Wawali Tual: Tanpa Rasa Aman Pembangunan Tak Jalan

Tual, suaradamai.com - Pemerintah Kota (Pemkot) Tual bersama para...

Sah! Ini 3 Calon Direktur Polikant Periode 2025-2029

Kabalmay mengatakan, proses tahapan penyaringan ini sesuai dengan mekanisme...