Pemkot Tual Salurkan Sembako ke Kecamatan Kur Selatan

Ikuti suaradamai.com dispot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Masih tersisa tiga desa di tiga kecamatan pulau-pulau yang belum menerima paket bantuan.


Tual, suaradamai.com – Pemerintah Kota Tual melanjutkan penyaluran sembako kepada masyarakat terdampak Covid-19 di Kecamatan Kur Selatan, Kamis pagi (14/5/2020).

Menumpang KM. Salawaku milik KPLP Tual, rombongan Pemkot Tual yang dipimpin Wakil Wali Kota Tual Usman Tamnge mendistribusikan 74 paket sembako ke Desa Mangur Tiflen dan 36 paket ke Desa Mangur Niela. Menggunakan kapal yang sama perjalanan dilanjutkan untuk membagikan 57 paket sembako ke Dusun Fadol.

“Ada di Desa Kaimer, 100 lebih paket bantuan yang juga diangkut pada hari Kamis pagi menggunakan KMP. Tanjung Matlahar,” imbuh Juru Bicara Pemkot Tual sekaligus Jubir Gugus Tugas, Muchsin Ohoiyuf melalui pesan Whatsapp yang diterima media ini, Jumat (15/5/2020) pukul 02.30 WIT.

Muchsin menambahkan, untuk tiga kecamatan di Pulau-pulau – Kecamatan Kur Selatan, Pulau-pulau Kur dan Tayando Tam – masih tersisa Desa Tam Ngurhir, Tam Ngurnila dan Tam Ohoitom yang belum menerima bantuan.

“Sesuai rencana nanti hari Sabtu (16/5/2020) akan disalurkan ke sana (tiga desa yang belum terima bantuan),” tambah Muchsin.

“Meskipun cuaca kurang bersahabat, Gugus Tugas Kota Tual tetap melakukan misi kemanusiaan ini dalam rangka memperkuat pangan dalam menghadapi Covid-19 ini,”

bansos covid 19 kur tual 140520 humas suaradamai Suaradamai.com
Masyarakat penerima bantuan di Kecamatan Pulau-pulau Kur. Foto/Humas dan Protokoler Kota Tual

Masyarakat diharapkan jangan panik, tetap waspada, dan tetap menerapkan protokol kesehatan.

“Jangan lupa cuci tangan pakai sabun lalu menerapkan pola hidup sehat,” jelas Mucshin.

Masyarakat juga diharapkan membantu Gugus Tugas melaporkan kapal nelayan yang masuk dari luar Kei sehingga sama-sama memutuskan mata rantai Covid-19.

“Kita doakan semoga Kota Tual kedepan tetap berada dalam zona hijau,” ujar Muchsin.

Editor: Labes Remetwa


Masyarakat diharapkan mengikuti anjuran dan membantu pemerintah mengawasi kapal-kapal nelayan dari luar daerah.

Ikuti suaradamai.com dispot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Ronald Tethool

Sosok inspiratif yang berhasil memajukan pariwisata Ngurbloat, Kepulauan Kei, Maluku.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

KOMENTAR TERBARU