Progres Vaksinasi Covid-19 di Tual Capai 5 Persen

Pemkot Tual menargetkan sebanyak 70 persen penduduk tervaksinasi hingga Desember mendatang.


Tual, suaradamai.com – Pemerintah Kota Tual menargetkan sebanyak 70 persen dari jumlah penduduk atau sekitar 61.796 orang tervaksinasi hingga Desember mendatang.

Hal itu dilakukan guna membentuk herd immunity atau kekebalan kelompok terhadap virus corona yang menyebabkan penyakit Covid-19.

Plt. Kepala Dinas Kesehatan Kota Tual Drg. Maxie Tinggogoy mengatakan, awalnya animo masyarakat mengikuti vaksinasi ini sangat rendah. Namun ketika Presiden mencanangkan program serbuan vaksinasi, sekarang permintaan vaksin di Tual meningkat.

“Kami sudah lakukan vaksinasi masal sebanyak dua kali. Pertama dengan Polri. Kemudian kami lakukan di pasar bersama pedagang dan masyarakat sekitar. Pada tanggal 6 Juli nanti kami bersama TNI AL di Pelabuhan Yos Sudarso Tual,” kata Max melalui telepon, Sabtu (3/7/2021).

Ia menambahkan, setiap hari Dinas Kesehatan Tual melaksanakan vaksinasi di Puskesmas-Puskesmas di Kecamatan Dullah Utara dan Kecamatan Dullah Selatan.

“Sekarang tidak ada lagi batasan. Siapapun yang berKTP, berkawarganegaraan Indonesia, silakan datang di Puskesmas,” jelas Max.

Berdasarkan perhitungan matematis dan mengacu pada data Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Tual yakni sekitar 88.280 jiwa, Pemkot Tual target memvaksinasi sebanyak 70 persen atau sekitar 61.795 orang pada Desember mendatang.

“Namanya instruksi harus dilaksanakan, namanya target harus tercapai. Yang jelas kami Kota Tual all out karena sudah mendapat dukungan,” jelas Max.

Sejak 30 Januari hingga 2 Juli 2021, sudah ada 3.285 orang yang divaksin dosis 1. Dengan demikian progres vaksinasi di Tual mencapai 5 persen.

Editor: Labes Remetwa


Baca juga:

Bagikan:

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Populer

Artikel terkait

Inovasi Yogurt Anggur Laut dan VCO Hasil PBL Bioteknologi Perikanan Polikant di Ngilngof

“Terutama untuk Desa Ngilngof sebagai tempat wisata. Ketika wisatawan...

Lampaui Target 2025, Penumpang di PELNI Tembus 5,15 Juta Orang

Kepala Cabang Pelni Tual, Teguh Harisetiadi, menyampaikan bahwa realisasi...

Konflik di Ohoi Ngadi Berakhir, Wawali Tual: Tanpa Rasa Aman Pembangunan Tak Jalan

Tual, suaradamai.com - Pemerintah Kota (Pemkot) Tual bersama para...

Sah! Ini 3 Calon Direktur Polikant Periode 2025-2029

Kabalmay mengatakan, proses tahapan penyaringan ini sesuai dengan mekanisme...