Bawaslu Malra Pastikan Pencoklitan Data Pemilih di KBSB Aman

Monitoring di lapangan, Bawaslu Malra melakukan pengawasan secara acak di dua ohoi/desa, yaitu Rahangiar dan Rerean.


Langgur, suaradamai.com – Badan Pengawas Pemilihan Umum Kabupaten Maluku Tenggara (Bawaslu Malra) memaksimalkan pengawasan terhadap kinerja Komisi Pemilihan Umum (KPU) dalam rangka melakukan memutakhirkan data pemilih.

Proses pemutakhiran data pemilih oleh petugas Pantarlih dilakukan melalui kegiatan pencocokan dan penelitian (Coklit) selama satu bulan, 24 Juni – 24 Juli 2024. Kurang lebih tinggal satu pekan lagi proses pencoklitan akan berakhir.

Untuk memastikan hak pilih setiap warga Maluku Tenggara terakomodir dalam proses pencoklitan, Bawaslu Malra mengirim tim untuk melakukan monitoring di 11 kecamatan di Malra. Salah satunya di Kecamatan Kei Besar Selatan Barat (KBSB).

Di sana, dua Staf Teknis Bawaslu Malra yakni Ludovikus Lefteuw dan Vio Barends yang turun lapangan, pada Senin (15/7/2024). Mereka didampingi Ketua Panwascam KBSB Mohamad Yahya Fakoubun dan Kordiv HP2H Panwascam KBSB Sarlota I. Rahayaan, melakukan pengawasan secara acak di dua ohoi/desa, yaitu Rahangiar dan Rerean.

Awalnya, tim melakukan wawancara dengan jajaran Panwaslu Kecamatan dan Panwaslu Kelurahan Desa (PKD). Kemudian, tim juga mengunjungi sejumlah rumah warga untuk mengecek secara langsung apakah warga sudah didatangi Pantarlih untuk coklit.

Bawaslu Malra melakukan monitoring pencoklitan data pemilih di Ohoi Rahangiar, Kecamatan Kei Besar Selatan Barat, Senin (15/7/2024). Foto: Labes Remetwa
Bawaslu Malra melakukan monitoring pencoklitan data pemilih di Ohoi Rahangiar, Kecamatan Kei Besar Selatan Barat, Senin (15/7/2024). Foto: Labes Remetwa

Kepada Suaradamai.com usai pengawasan, Staf Teknis Bawaslu Malra Ludovikus Lefteuw memastikan bahwa proses pencoklitan di kedua ohoi tersebut berjalan aman dan lancar. Pihaknya juga tidak menemukan masalah yang berarti dalam mengawasi kinerja Pantarlih di kecamatan tersebut.

“Di Ohoi Rahangiar, semua jalan lancar. 100 persen telah selesai coklit. Kemudian di Ohoi Rerean, ada beberapa kendala yang kami dapat seperti data pemilih ganda. Namun, petugas PKD Ohoi Rerean sudah bekerja maksimal sehingga bisa teratasi. Hingga saat ini, proses di Kei Besar Selatan Barat berjalan baik dan lancar,” jelas Lefteuw.

Meski demikian, Lefteuw menambahkan, pihaknya akan terus melakukan koordinasi dengan petugas yang ada di lapangan, untuk memastikan hak setiap warga negara dapat digunakan pada Pilkada 27 November mendatang.

Editor: Labes Remetwa


Bawaslu Malra tidak menemukan masalah yang berarti dalam mengawasi kinerja Pantarlih di Kecamatan Kei Besar Selatan Barat.


Bagikan:

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Populer

Artikel terkait

Inovasi Yogurt Anggur Laut dan VCO Hasil PBL Bioteknologi Perikanan Polikant di Ngilngof

“Terutama untuk Desa Ngilngof sebagai tempat wisata. Ketika wisatawan...

Lampaui Target 2025, Penumpang di PELNI Tembus 5,15 Juta Orang

Kepala Cabang Pelni Tual, Teguh Harisetiadi, menyampaikan bahwa realisasi...

Konflik di Ohoi Ngadi Berakhir, Wawali Tual: Tanpa Rasa Aman Pembangunan Tak Jalan

Tual, suaradamai.com - Pemerintah Kota (Pemkot) Tual bersama para...

Sah! Ini 3 Calon Direktur Polikant Periode 2025-2029

Kabalmay mengatakan, proses tahapan penyaringan ini sesuai dengan mekanisme...