Ingke Wisman Usulkan Mekanisme Cicilan Biaya Kuliah di PSDKU Aru

Menurut Wisman, biaya kuliah Rp3.000.000 per semester bagi sebagian masyarakat di Aru itu cukup memberatkan jika dibayarkan sekaligus.


Dobo, suaradamai.com – Anggota DPRD Kabupaten Kepulauan Aru Ingke Wisman, mengusulkan mekanisme cicilan pada pembayaran biaya kuliah atau Uang Kuliah Tunggal (UKT) di Universitas Pattimura (Unpatti) Program Studi di Luar Kampus Utama (PSDKU) Aru.

Usulan itu ia sampaikan guna membantu meringankan beban kuliah mahasiswa. Pasalnya, pada semester ini, ada 530 mahasiswa yang dinyatakan tidak aktif lantaran belum membayar UKT dan mencetak Kartu Rencana Studi (KRS).

Menurut Wisman, biaya kuliah Rp3.000.000 per semester bagi sebagian masyarakat di Aru itu cukup memberatkan jika dibayarkan sekaligus. Buktinya, dari 1.277 mahasiswa, hanya 747 orang saja atau sekitar 58,49 persen yang aktif. Sementara 530 orang tidak aktif.

“Kondisi kemampuan keuangan tiap-tiap orang itu berbeda. Oleh sebab itu saya mengusulkan, mungkin dipikirkan kembali [untuk mekanisme cicilan]. Setahu saya kampus-kampus besar itu bisa kok dicicil,” ujar Wisman.

Sebagai informasi, salah satu kampus yang telah menerapkan mekanisme cicilan UKT adalah Universitas Terbuka (UT).

Tirto.co.id menulis, biaya kuliah di UT lebih murah dibandingkan dengan Perguruan Tinggi Negeri lainnya. Untuk program Diploma dan Sarjana, biaya kuliah berkisar antara Rp1.150.000 hingga Rp2.000.000 per semester.

Biaya kuliah di Universitas Terbuka bisa cicilan. Pembayaran dengan metode ini dapat melalui aplikasi Tokopedia dengan memilih metode pembayaran yang bisa cicilan, seperti Gopaylater, Kredivo, dan atau Kartu Kredit.

Editor: Labes Remetwa


Bagikan:

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Populer

Artikel terkait

Lampaui Target 2025, Penumpang di PELNI Tembus 5,15 Juta Orang

Kepala Cabang Pelni Tual, Teguh Harisetiadi, menyampaikan bahwa realisasi...

Konflik di Ohoi Ngadi Berakhir, Wawali Tual: Tanpa Rasa Aman Pembangunan Tak Jalan

Tual, suaradamai.com - Pemerintah Kota (Pemkot) Tual bersama para...

Sah! Ini 3 Calon Direktur Polikant Periode 2025-2029

Kabalmay mengatakan, proses tahapan penyaringan ini sesuai dengan mekanisme...

Bupati Kaidel: Panen Raya 2026 Jadi Motivasi Petani Aru Dukung Program Nasional

Bupati Kaidel mengatakan, panen raya ini menjadi momentum untuk...