Meriahkan FPMK VI, Pemkab Malra Gelar Gowes

Ikuti suaradamai.com dispot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Bupati Malra M. Thaher Hanubun mengajak seluruh warga untuk bersama-sama memeriahkan dan menyukseskan pelaksanaan FPMK tahun 2022.


Langgur, suaradamai.com – Pemerintah Kabupaten Maluku Tenggara (Pemkab Malra) menggelar kegiatan bersepeda (Gowes) dalam rangka memeriahkan Festival Pesona Meti Kei (FPMK) ke-6 tahun 2022.

Gowes dibuka secara langsung oleh Bupati Malra M. Thaher Hanubun di Aula Gedung Serbaguna Larvul Ngabal, Jumat (21/10/2022). Tempat yang sama juga merupakan titik start gowes dilaksanakan.

Dalam arahannya sebelum melepas peserta, Bupati Hanubun mengingatkan bahwa kegiatan tersebut adalah dari dan untuk masyarakat Malra.

Bupati pun mengajak seluruh warga untuk bersama-sama memeriahkan dan menyukseskan pelaksanaan FPMK tahun 2022.

Peserta gowes di bawah pimpinan langsung Bupati Hanubun, selanjutnya melintasi ruas jalan Soekarno-Hatta Ohoijang (depan kantor RRI, PLN dan DPRD), menuju ke Gota Supermarket.

Selanjutnya ke arah Langgur, peserta melewati ruas jalan depan SPBU Langgur, berbelok ke kanan di pertigaan Kantor Kecamatan Kei Kecil ke arah Kolser.

Peserta kemudian menuju ke arah perempatan ohoi Kolser dengan terlebih dahulu melintasi di depan kampus STIA Langgur.

Dari perempatan ohoi Kolser, peserta gowes kemudian menuju titik finish kegiatan di lokasi wisata Pantai Ngiar Varat.

Editor: Labes Remetwa


Ikuti suaradamai.com dispot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Ronald Tethool

Sosok inspiratif yang berhasil memajukan pariwisata Ngurbloat, Kepulauan Kei, Maluku.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

KOMENTAR TERBARU