Sekkot Ambon Lepas Rombongan Distribusi Logistik untuk Pilkades Serentak

Panitia  mendistribusikan seluruh logistik berupa kotak suara, surat suara, dan bilik untuk Pilkades besok, 7 April 2022.


Ambon, suaradamai.com – Pemerintah Kota Ambon mulai mendistribusikan logistik pada H-1 gelaran Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak di delapan desa dan satu negeri di Kota Ambon.

Pendistribusian itu ditandai dengan acara pelepasan rombongan pengantar logistik, oleh Sekretaris Kota (Sekkot) Ambon Agus Ririmasse di halaman parkir Balai Kota Ambon, Rabu (6/4/2022).

Menurut Sekkot, di H-1 ini, panitia  mendistribusikan seluruh logistik berupa kotak suara, surat suara, dan bilik untuk Pilkades besok, 7 April 2022.

“Semua logistik saat ini dalam keadaan segel,” ujarnya, sebelum melepas tim.

Sekkot berharap, pelaksanaan Pilkades serentak ini bisa berjalan dengan lancar, karena Pilkades kali ini dilakukan secara transparan.

“Pilkades serentak ini kita lakukan secara transparan. Bahkan kami juga menyediakan quick count di Unit Layanan Administrasi (ULA), Balai kota Ambon,” kata Sekkot.

Dia menambahkan, Pilkades serentak di Kota Ambon akan dipantau langsung oleh Pusat.

Editor: Labes Remetwa


Baca juga:

Bagikan:

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Populer

Artikel terkait

Inovasi Yogurt Anggur Laut dan VCO Hasil PBL Bioteknologi Perikanan Polikant di Ngilngof

“Terutama untuk Desa Ngilngof sebagai tempat wisata. Ketika wisatawan...

Lampaui Target 2025, Penumpang di PELNI Tembus 5,15 Juta Orang

Kepala Cabang Pelni Tual, Teguh Harisetiadi, menyampaikan bahwa realisasi...

Konflik di Ohoi Ngadi Berakhir, Wawali Tual: Tanpa Rasa Aman Pembangunan Tak Jalan

Tual, suaradamai.com - Pemerintah Kota (Pemkot) Tual bersama para...

Sah! Ini 3 Calon Direktur Polikant Periode 2025-2029

Kabalmay mengatakan, proses tahapan penyaringan ini sesuai dengan mekanisme...