Safsafubun Minta PLN Relokasi Mesin di Elat ke Ur Pulau, Tanimbar Kei, dan Warbal

Kepala PLN UP3 Tual Alexander Manuhua bilang, mesin yang dimaksudkan Utha masih layak digunakan.


Langgur, suaradamai.com – Wakil Ketua Komisi II DPRD Kabupaten Maluku Tenggara Esebius Utha Safsafubun meminta PT. PLN Cabang Tual untuk memindahkan mesin listrik di Elat Kecamatan Kei Besar, ke tiga pulau di Kecamatan Kei Kecil Barat, yakni Warbal, Ur Pulau, dan Tanimbar Kei.

“Pak Alex (Kepala PLN Tual) sudah melakukan terobosan membantu Kei Besar dengan mempertahankan mesin yang kemarin (putus kontrak). Itu sudah memberikan pelayanan yang cukup maksimal dengan daya 2,95 megawatt,” ujar Utha dalam RDP Komisi II dengan PT. PLN Cabang Tual di ruang rapat komisi, Jumat (20/11/2020).

“Kemarin kita berdebat sedikit waktu pembahasan LKPJ soal ada dua buah mesin yang katanya diperuntukkan di pulau-pulau di sana … Saya pikir ada terobosan lagi dari Pak Alex untuk membantu saudara-saudara kita pulau-pulau itu  jauh lebih bagus,” ujar Utha.

Menjawab itu, Kepala PLN UP3 Tual Alexander Manuhua bilang bahwa mesin tersebut masih layak dan pihaknya sementara melakukan koordinasi untuk pemasangan.

“Jadi mesin lama itu Pak, beberapa masih layak pakai. Kami lagi koordinasi untuk mau pasang di unit-unit yang sudah bangun power house, PLTD, untuk kami tempatkan di situ, misalnya di Warbal, Ur Pulau, Tanimbar Kei,” jelas Alex.

Editor: Labes Remetwa


Baca juga:

Bagikan:

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Populer

Artikel terkait

WFA Segera Diterapkan Pemkab Aru, Tingkatkan Efisiensi-Kurangi Biaya Operasional

Sistem WFA memungkinkan pegawai untuk bekerja 3 hari di...

Bupati Kaidel: Musyawarah Adat Solusi Konflik Perbatasan Desa

Dobo, suaradamai.com - Bupati Kepulauan Aru, Timotius Kaidel, memimpin...

Polikant Raih Predikat Baik Sekali Simkatmawa 2025, Wadir III: ke Depan Harus Unggul

Ia berharap, karena Polikant hari ini telah mencapai predikat...

Inovasi Yogurt Anggur Laut dan VCO Hasil PBL Bioteknologi Perikanan Polikant di Ngilngof

“Terutama untuk Desa Ngilngof sebagai tempat wisata. Ketika wisatawan...