Nawawi Minta Dinas Teknis Turun Lapangan sebelum Distribusi Bantuan Masyarakat

Ikuti suaradamai.com dispot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Dia berharap, apabila pemerintah memberikan bantuan kepada masyarkat, agar turun langsung memeriksa kebenaran data yang diterima demi kebaikan dan kesejahteraan bersama.


Langgur, suaadamai.com – Anggota Komisi II DPRD Malra Nawawi Namsa, saat Rapat Tim Pansus LKPJ 2020 mengatakan, Dinas Perumahan Kawasan Permukiman dan Pertanahan (DPKPP) sebelum memberikan bantuan kepada masyarakat, agar dapat meninjau langsung data di lapangan, Senin (26/4/2021).

Diketahui, Pada tahun 2020, DPKPP telah memberikan bantuan 328 unit rumah stimulan perumahan swadaya dana alokasi khusus (BSPS DAK) yang diperuntukkan bagi Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR).

Politisi PPP ini memberikan apresiasi kepada Dinas DPKPP Malra , karena telah mengupayakan bantuan perumahan bagi masyarakat di Kei besar khususnya di Kecamatan Kei besar Utara barat, walaupun dirinya juga mengkritisi bantuan tersebut yang dinilai belum sepenuhnya tepat sasaran.

Nawawi meminta agar data penerima manfaat bantuan yang diberikan, perlu diperiksa sebaik-baiknya sehingga bantuan tepat sasaran. Dia memberikan masukan agar data yang diterima oleh kepala ohoi ataupun pejabat, perlu ditinjau langsung dinas teknis untuk bisa memastikan kebenaran data tersebut.

“Tentunya tidak bisa sepenuhnya mempercayai data dari kepala ohoi atau penjabat, karena khawatirnya ada keberpihakan sehingga bantuan hanya diberikan kepada yang sejalan dengan dirinya,” lanjut dia.

Dia berharap, apabila pemerintah memberikan bantuan kepada masyarkat, agar turun langsung memeriksa kebenaran data yang diterima demi kebaikan dan kesejahteraan bersama.

Disi lain, Kepala Bidang Kawasan Permukiman DPKPP Maryam Ingratubun menjelaskan, bantuan yang diberikan sebenarnya sudah tepat sasaran.

“Pegawai yang berpenghasilan rendah juga termasuk sebagai MBR, dan bisa diintervensi kedalam program BSPS,” Jelas Maryam.

Tetapi, kata dia, bantuan rumah tidak layak huni (RTLH) bagi orang tidak mampu, tetapi diberikan kepada orang yang memiliki pekerjaan maka bantuan tersebut dapat dikatakan tidak tepat sasaran.

Editor: Petter Letsoin


Baca juga:

Ikuti suaradamai.com dispot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Ronald Tethool

Sosok inspiratif yang berhasil memajukan pariwisata Ngurbloat, Kepulauan Kei, Maluku.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

KOMENTAR TERBARU