Tingkatkan Kapasitas, Aparatur Desa/Negeri se- Kota Ambon Ikut Bimtek di Jakarta

Kegiatan itu direncanakan berlangsung selama tiga hari ini, diikuti oleh Camat se-Kota Ambon, Raja/Kades, Ketua Saniri/BPD atau yang mewakili serta Sekretaris Desa/Negeri atau Operator SIPADES.


Ambon, suaradamai.com –Aparatur desa/negeri se-Kota Ambon mengikuti kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) pengelolaan aset desa di Hotel Yuan Garden, Jakarta, Rabu (9/3/2022).

Kegiatan bertemakan “Pengelolaan Aset Desa Berbasis Aplikasi Sistem Pengelolaan Aset Desa (SIPADES) serta Sinergitas Pembangunan di Desa” itu, digelar oleh Pemkot Ambon melalui Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Masyarakat Desa (DP3AMD) dan difasilitasi oleh Pusat Studi Peningkatan Kapasitas Indonesia (Pusaka).

Kegiatan itu direncanakan berlangsung selama tiga hari ini, diikuti oleh Camat se-Kota Ambon, Raja/Kades, Ketua Saniri/BPD atau yang mewakili serta Sekretaris Desa/Negeri atau Operator SIPADES.

Sekretaris Kota (Sekot) Agus Ririmasse didampingi Asisten I Sekretaris Kota Ambon E. Siloy, Kepala DP3AMD Meggy Lekatompessy, dan Direktur Pusaka, membuka kegiatan tersebut.

Dalam sambutannya, Sekot berharap, kegiatan Bimtek ini dapat meningkatkan kapasitas unsur pemerintahan desa dalam menjawab permasalahan desa/negeri, memenuhi kebutuhan masyarakat akan pelayanan publik, serta untuk pemanfaatan potensi Desa/Negeri.

Menurut Sekot, pemerintah desa atau negeri, sebagai lini terdepan penyelenggaraan pemerintahan, pembangunan dan pelayanan masyarakat membutuhkan kapasitas aparatur yang mumpuni untuk mewujudkan kesejahteraan, sekaligus menjawab tantangan serta dinamika perkembangan kehidupan bermasyarakat dan bernegara.

Salah satu tantangan dalam pembangunan Desa/Negeri, lanjut Sekot, adalah perkembangan teknologi yang begitu cepat. Hal ini menurut dia, merupakan permasalahan sekaligus peluang.

Editor: Labes Remetwa


Baca juga:

Bagikan:

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Populer

Artikel terkait

Inovasi Yogurt Anggur Laut dan VCO Hasil PBL Bioteknologi Perikanan Polikant di Ngilngof

“Terutama untuk Desa Ngilngof sebagai tempat wisata. Ketika wisatawan...

Lampaui Target 2025, Penumpang di PELNI Tembus 5,15 Juta Orang

Kepala Cabang Pelni Tual, Teguh Harisetiadi, menyampaikan bahwa realisasi...

Konflik di Ohoi Ngadi Berakhir, Wawali Tual: Tanpa Rasa Aman Pembangunan Tak Jalan

Tual, suaradamai.com - Pemerintah Kota (Pemkot) Tual bersama para...

Sah! Ini 3 Calon Direktur Polikant Periode 2025-2029

Kabalmay mengatakan, proses tahapan penyaringan ini sesuai dengan mekanisme...