Menurut dia, waktu pelaksanaan magang bervariasi dari tiga bulan hingga empat bulan.
Langgur, suaradamai.com – 221 mahasiswa Polikant dari sembilan program studi telah mengikuti pembekalan dan siap magang kerja industri.
Sembilan prodi tersebut antara lain, Prodi Teknologi Kelautan (TKL), Prodi Manajemen Rekayasa Perikanan Tangkap (MRPT), Prodi Manajemen Rekayasa Pengolahan Hasil Perikanan (MRPHP), Prodi Manajemen Rekayasa Budidaya Laut (MRBL), Prodi IV Bioteknologi Perikanan, Prodi Agrowisata Bahari (AWB), Prodi Teknologi Penangkapan Ikan (TPI), Prodi Teknologi Budidaya Perikanan (TBP), dan prodi ProdiAgribisnis Perikanan (AGP)
“Untuk Prodi Teknologi hasil perikanan (THP), ada perbedaan kurikulum dimana mahasiswanya akan mengikuti magang di semester genap. Jadi tahun depan untuk prodi THP,”jelas M. Hungan, ketua Prodi AWB sekaligus ketua panitia pembekalaan mahasiswa magang, kepada media di lokasi kegiatan, Jumat (17/9/2021).
Selain itu, Pembantu direktur (Pudir) 1 Polikant Dani S. Royani menjelaskan, tahun 2020 karena Pandemi Covid-19, mahasiswa mengikuti magang di perusahaan yang ada di Kota Tual dan Kabupaten Maluku Tenggara.
“Melihat jumlah mahasiswa magang yang cukup banyak tahun ini, kita akan mengirim mereka untuk magang di Dobo dan Ambon. Dengan kebijakan yaitu sebelum berangkat, mahasiswa sudah mengikuti vaksin dan memberikan surat pernyataan orang tua,”Jelas Royani.
Menurut dia, waktu pelaksanaan magang bervariasi dari tiga bulan hingga empat bulan.
Bagi mahasiswa yang akan mengikuti magang kerja di Dobo, akan berangkat tanggal 19 September. Sedangkan mahasiswa yang magang di Ambong akan berangkat tanggal 28 September.
“Diharapkan agar mereka dapat mengikuti proses magang dengan baik, mengenal dunia industri yang mereka pilih demi masa depan mereka,”harap Royani.
Editor: Petter Letsoin
Baca juga: