Wabup Beruatwarin Buka Pasar Murah Sembako dan Operasi Minyak Tanah

Pembukaan kegiatan jelang Hari Raya Natal dan Tahun Baru itu dilaksanakan di Kantor Bupati Malra, Selasa (20/12/2022).


Langgur, suaradamai.com – Wakil Bupati Maluku Tenggara (Malra) Petrus Beruatwarin membuka pasar murah Sembako dan Operasi Pasar Minyak Tanah.

Pembukaan kegiatan jelang Hari Raya Natal dan Tahun Baru itu dilaksanakan di Kantor Bupati Malra, Selasa (20/12/2022).

Dalam sambutannya, Wabup Beruatwarin menjelaskan, program ini rutin dilaksanakan menjelang hari raya besar keagamaan, terlebih khusus Idul Fitri, serta Natal dan Tahun Baru.

“Program ini merupakan bentuk kepedulian, sekaligus kewajiban pemerintah daerah kepada masyarakat guna membantu mengurangi beban hidup masyarakat,” jelas Wabup.

Pemkab Malra, kata Wabup, berkomitmen hadir untuk menjawab setiap persoalan masyarakat.

Pasar Murah Sembako dan Operasi Pasar Minyak Tanah hari ini, menurut Beruatwarin, mengutamakan masyarakat yang benar-benar membutuhkan uluran tangan pemerintah.

“Target operasi pasar kali ini pada ohoi-ohoi yang penduduknya mayoritas Nasrani,” jelas Wabup.

Ia berharap, saudara-saudara beragama lain dapat memberi akses seluas-luasnya kepada umat Kristen dalam memanfaatkan operasi pasar murah.

Usai menyampaikan sambutan, Wakil Bupati bersama Forkopimda dan para pimpinan OPD, meninjau armada operasi pasar murah tersebut.

Selanjutnya, Wabup melepas operasi pasar murah dengan mengangkat bendera. Armada yang membawa sembako dan minyak tanah kemudian bergerak menuju lokasi pasar murah.

Editor: Labes Remetwa


Baca juga:

Bagikan:

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Populer

Artikel terkait

Inovasi Yogurt Anggur Laut dan VCO Hasil PBL Bioteknologi Perikanan Polikant di Ngilngof

“Terutama untuk Desa Ngilngof sebagai tempat wisata. Ketika wisatawan...

Lampaui Target 2025, Penumpang di PELNI Tembus 5,15 Juta Orang

Kepala Cabang Pelni Tual, Teguh Harisetiadi, menyampaikan bahwa realisasi...

Konflik di Ohoi Ngadi Berakhir, Wawali Tual: Tanpa Rasa Aman Pembangunan Tak Jalan

Tual, suaradamai.com - Pemerintah Kota (Pemkot) Tual bersama para...

Sah! Ini 3 Calon Direktur Polikant Periode 2025-2029

Kabalmay mengatakan, proses tahapan penyaringan ini sesuai dengan mekanisme...