Workshop Manajemen Karir Polikant, Andi Kenalkan BPPD Pada Mahasiswa

“Sejak tahun 2019 BPPD ikut terlibat di beberap kegiatan, diantaranya,  partisipasi FPMK, dan gerak jalan Empang. Tahun 2020 akibat pandemi Covid-19 banyak program dan kegiatan harus tertahan,”jelas Andi.


Langgur, suaradamai.com – Andi Abdul Rahman, kepala Badan Promosi Pariwisata Daerah (BPPD) Kabupaten Maluku Tenggara (Malra) menjadi narasumber kegiatan workshop manajemen karir mahasiswa Polikant.

Kegiatan workshop manajemen karir mahasiswa tersebut digelar di Aula hotel Kimson, Rabu (1/12/2021).

Dalam sosialisasi, Andi menjelaskan, BPPD Maluku Tenggara telah ada sejak tahun 2016. pada tahun 2019 ia diangkat Bupati Muhhamad Thaher Hanubun sebagai direktur Eksekutif BPPD untuk bersama-sama menyukseskan festival pesona Meti Kei tahun itu.

“Sejak tahun 2019 BPPD ikut terlibat di beberap kegiatan, diantaranya,  partisipasi FPMK, dan gerak jalan Empang. Tahun 2020 akibat pandemi Covid-19 banyak program dan kegiatan harus tertahan,”jelas Andi.

Walapun dalam kondisi Covid-19, Jelas Ara, BPPD terus bergerak melakukan promosi pariwisata secara online melalui media online salah satunya dengan memasarkan keindahan pulau Kei di Instagram dengan akun VisitKei dan juga, memberikan informasi tentang objek wisata yang ada di website VisitKei.com.

“Tahun 2021 ada beberapa agenda yang kita laksanakan bersama TP-PKK Malra, dan tim Scavenger dalam program virtual desa wisata di Ohoi Ngilngof. Tentu segala dukungan dari tiap pihak membantu menyukseskan kegiatan ini. Puncaknya adalah festival pesona Meti Kei 2021 yang juga menghadirkan Mentri pariwisata Sandiaga Uno,”pungkasnya.

Andi mengajak mahasiswa Polikant agar bersama-sama mempromosikan keindahan yang ada di Pulau Kei. Menurutnya, kekayaan daerah disini tidak kalah dengan daerah-daerah lainnya sehingga mampu bersaing pada sektor pariwisata guna menaikan kondisi ekonomi masyarakat.

Editor: Petter Letsoin


Baca juga:

Bagikan:

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Populer

Artikel terkait

Inovasi Yogurt Anggur Laut dan VCO Hasil PBL Bioteknologi Perikanan Polikant di Ngilngof

“Terutama untuk Desa Ngilngof sebagai tempat wisata. Ketika wisatawan...

Lampaui Target 2025, Penumpang di PELNI Tembus 5,15 Juta Orang

Kepala Cabang Pelni Tual, Teguh Harisetiadi, menyampaikan bahwa realisasi...

Konflik di Ohoi Ngadi Berakhir, Wawali Tual: Tanpa Rasa Aman Pembangunan Tak Jalan

Tual, suaradamai.com - Pemerintah Kota (Pemkot) Tual bersama para...

Sah! Ini 3 Calon Direktur Polikant Periode 2025-2029

Kabalmay mengatakan, proses tahapan penyaringan ini sesuai dengan mekanisme...